Jakarta, April 2025 -- Film "Anak Medan: Cocok Ko Rasa???" hadir sebagai angin segar di perfilman nasional. Dibungkus dengan genre komedi persahabatan, film ini menyoroti kehidupan anak muda di Medan dengan bahasa sehari-hari khas daerah tersebut yang penuh warna dan gaya.
Yang menarik, proses produksi film ini juga menjadi ruang pembelajaran bahasa Medan bagi para pemainnya. Di antara tiga pemeran utama, hanya Maell Lee dan Ajil Dito yang fasih berbicara dengan logat Medan sejak awal. Sementara itu, Ady Sky harus melalui proses latihan intensif demi membawakan dialog yang natural dan sesuai kultur lokalnya.
Disutradarai oleh sineas asal Malaysia dan diproduksi oleh D'ayu Pictures, film ini juga menciptakan kolaborasi lintas negara yang membawa perspektif berbeda dalam menampilkan budaya lokal Indonesia. Dengan sudut pandang luar, film ini berhasil menyajikan keseharian anak Medan dengan visual dan storytelling yang segar, lucu, dan tetap autentik.
Selain menyajikan komedi khas Medan, film ini juga mengangkat nilai persahabatan, penerimaan, dan pembelajaran lintas budaya, menjadikan "Anak Medan Cocok Ko Rasa???" bukan hanya hiburan, tapi juga bentuk perayaan identitas lokal yang inklusif.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI