Mohon tunggu...
Dian Purnama
Dian Purnama Mohon Tunggu... Freelancer - klaverstory.com

-Job fils your pocket, adventure fils your soul-

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Sound of Borobudur Musik Lintas Bangsa, Borobudur Destinasi Super Prioritas

3 Juli 2021   09:07 Diperbarui: 3 Juli 2021   19:26 507
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Candi Borobudur warisan dunia (dokumen pribadi)

Melihat fakta sejarah sangat tepat menyatakan bahwa Borobudur pusat musik dunia, mungkin saja sejarah musik dunia berawal dari Borobudur.

Addie MS musisi kebanggaan Indonesia, komposer, produser  dan pendiri Twilite Orchestra menyatakan musik sebagai komunikasi antar bangsa yang paling mudah dipahami. Musik adalah lingua franca meskipun para musisi itu berasal dari berbagai penjuru negeri, berbicara bahasa yang berbeda dan membawa alat musik yang beragam.

Melalui relief di Borobudur khususnya 45 panel ansambel tergambar perbedaan alat musik menjadi kekayaan yang menciptakan satu harmoni yang indah. Sebuah orkestra tidak mungkin hanya membunyikan satu alat musik saja kan? Musik juga sebagai bahasa pemersatu yang menyatukan perbedaan pandangan, ideologi dan politik.

Musik sebagai diplomasi budaya, inilah poin penting dikerjakan oleh Tantowi Yahya musisi yang saat ini menjabat Duta Besar Luar Biasa Berkuasa Penuh untuk Selandia Baru, Samoa, Tonga, Cook Islands dan Duta Besar Keliling untuk wilayah Pasifik.

Menilik latar belakang masyarakat Pasifik yang mencintai seni dan budaya, family oriented, ramah, baik dan hormat kepada orang lain, musik diplomasi adalah bahasa universal yang menjadi solusi mengatasi perbedaan bahasa dan budaya, jembatan komunikasi untuk saling memahami dan memperkuat relasi.

Sejak tahun 2018 Kedutaan Besar Republik Indonesia di Wellington mengadakan berbagai pertunjukan musik sebagai bentuk diplomasi budaya termasuk mengenalkan alat musik Indonesia.

Atmosfer baru Sound of Borobudur, Borobudur sebagai Destinasi Super Prioritas

Borobudur ditetapkan sebagai 5 destinasi super prioritas (screen shoot zoom dokumen pribadi)
Borobudur ditetapkan sebagai 5 destinasi super prioritas (screen shoot zoom dokumen pribadi)

Sebagai upaya untuk mendukung  program Wonderful Indonesia tahun 2018 pemerintah menyiapkan 5 destinasi super prioritas yaitu Danau Toba, Mandalika, Labuhan Bajo, Likupang dan Borobudur.

Tidak diragukan lagi Borobudur sebagai situs warisan dunia laksana perpustakaan raksasa lumbung ilmu pengetahuan, budaya dan seni termasuk seni musik. 1.460 relief candi, kira-kira panjangnya 5 km menjadi bukti akan fakta tersebut.

Sudah begitu banyak penelitan dan karya ilmiah yang dilakukan  dan ditulis oleh para akademisi dari aspek cultures studies, arkeologi, antropologi, etnomusikologi dan sejarah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun