Mohon tunggu...
Dian FitriNingrum
Dian FitriNingrum Mohon Tunggu... Pustakawan - Pustakawan

Seorang pustakawan yang bercita² untuk memajukan literasi di madrasahnya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Persiapan Maksimal, Tim ASPD MTsN 2 Bantul Setting Labkom

9 Mei 2024   07:32 Diperbarui: 9 Mei 2024   07:36 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim ASPD siapkan Labkom jelang pelaksanaan ASPD. (dok. Aji) 

Semua lini mempersiapkan Asesmen Standardisasi Pendidikan Sekolah (ASPD) yang akan diadakan Senin pekan depan. Asesmen yang menjadi salah satu instrumen yang digunakan untuk mengukur dan meningkatkan kualitas pendidikan di daerah ini diikuti oleh semua peserta didik pada jenjang tingkatan SD, SMP, dan juga SMA. Pasti semua panitia di sekolah-sekolah melakukan segala persiapan. 

Begitu pula dengan MTsN 2 Bantul, mulai dari kegiatan AMT, Doa Bersama, Les Tambahan, dan juga siap menjadi fasilitator siswa secara langsung terkait diskusi soal-soal latihan. Tak hanya itu, MTsN 2 Bantul juga sudah mengirimkan Dina Septiarini untuk mengikuti bimtek proktor beberapa hari yang lalu. Dari segi sarpras, Nurhadi selaku Waka Sarpras merombak ruang Labkom, Rabu (08/05/2024) 

Pastikan kabel terhubung, Tim ASPD cek semua sisi. (Dok. Aji) 
Pastikan kabel terhubung, Tim ASPD cek semua sisi. (Dok. Aji) 

Beberapa waktu lalu, Isti Bandini selaku kepala madrasah, adakan koordinasi terkait pelaksanaan ASPD ini. Kamad Isti mengusahakan agar siswa siswi MTsN 2 Bantul bisa 2 sesi. Hal ini akan bertujuan untuk menjaga konsentrasi siswa dan juga kenyamanan siswa. "Kita usahakan tahun ini ASPD 2 sesi, kasihan siswa dan pengawas beserta tim ASPD kalau dapat sesi 3. Selain konsentrasi siswa sudah menurun, nanti pengawas sesi 3 juga tim ASPD akan selesai sore," terang Kamad Isti. 

Labkom selatan siap digunakan. (Dok. Aji) 
Labkom selatan siap digunakan. (Dok. Aji) 


"Kita akan tata ulang Labkom, ada beberapa laptop baru yang nantinya akan digunakan untuk ASPD tahun ini. Yang awalnya kita sampai 3 sesi, tahun ini kita usahakan 2 sesi," terang Nurhadi. Nurhadi menjelaskan bahwasanya dalam penataan Labkom ini tim tidak hanya memasang laptop baru, namun memastikan bahwa kabel-kabel dapat terhubung, nyambung. Dan juga tim harus memastikan bahwa perangkat tersebut siap digunakan. 

Tim yang sudah mempersiapkan selama kurang lebih 1 pekan ini, sampai saat ini masih mempersiapkan, memaksimalkan sarpras yang akan digunakan. Dalam penataan Labkom ini turut serta Bahtiar Wiwit, Purwito Aji, Rian Bahtiar, Dina Septiarini, dan juga Nurhadi sebagai penggerak tim tersebut. 

"Terimakasih Pak Nur dan tim ASPD, semoga ASPD tahun ini dapat berjalan lancar tanpa kendala dan siswa mendapatkan hasil terbaik," kata Kamad Isti. (Dee) 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun