Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Catatan Mudik Plus Tour de Java 2022: Singgah ke Bonbin dan Geopark Gunung Sewu Wonogiri

27 Mei 2022   23:48 Diperbarui: 27 Mei 2022   23:56 1058
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seusai bermalam, kami pun merasa kembali segar. Tengah hari kami baru berangkat. Setelah Semarang, memang tol arah Jawa Timur relatif tidak padat. Kami berbuka puasa di rest area km 754. Berbalik situasi dengan hari sebelumnya, kami sungguh kecewa dengan makanan yang kami dapatkan. Nasi Rawon dihidangkan dengan tidak memuaskan. Hanya ada tiga potong daging tanpa telur asin, kerupuk, dan lainnya. Kuahnya juga sangat encer.

Untunglah satu jam kemudian kami sudah tiba di Malang, di rumah orang tua. Setelah mencuci kaki, tangan, dan wajah, kami kembali beristirahat. Wah rasanya senang tiba di rumah.

Sekitar tujuh hari kami menikmati liburan dan lebaran di kampung halaman. Sudah dua tahun aku tak melakukan sholat Id, hampir lupa kalau di Malang pukul 06.00 pagi lapangan sudah penuh dan sholat id akan segera dilakukan.

Selama di Malang, kami berdua lebih banyak bersilaturahmi ke rumah para saudara. Ada banyak perubahan, ada bibi yang sedang sakit, sepupu yang sudah dewasa, paman yang makin hobi bernyanyi, dan lainnya.

Kami kemudian juga menepati janji kami untuk singgah ke rumah paman yang ada di Surabaya. Dulu selama kuliah di ITS, aku sempat tinggal bersama sebelum mendapatkan kosan di dekat kampus.

Singgah ke Bonbin 

Sebelum ke rumah paman, kami singgah ke kebun binatang Surabaya alias KBS alias Bonbin. Selain kami berdua, mobil kami juga mengangkut beberapa keponakan kami yang suka sekali dengan binatang.

Dulu Bonbin adalah tempat favoritku jika jenuh dengan kegiatan perkuliahan. Ketika pernah menjadi kuli tinta, aku juga suka sekali jika meliput berita di sini. Dulu aku akrab dengan humas di KBS dan kami berdua sering mengobrol santai dan serius soal kesejahteraan dan kesehatan hewan-hewan di sini.

Aku takjub saat ini Bonbin jadi cantik. Areanya nampak asri, bersih, dan rapi. Dulu aku hafal dengan rute dan lokasi hewan-hewan. Kali itu aku menyerah. Aku mengikuti keponakanku saja, sambil mengingatkan agar tak terlalu lama di Bonbin.

Memang ada kalanya terbesit rasa kasihan kepada para hewan yang ada di kebun binatang. Mungkin mereka lebih bahagia di alam liar. Namun Bonbin juga memiliki niat mulia, untuk memberikan edukasi ke masyarakat tentang hewan.

Kulihat hewan-hewan di sini dipelihara dengan baik. Kandangnya bersih dan ukurannya juga tidak terlalu kecil. Namun aku belum bisa memberikan penilaian keseluruhan karena saat itu aku hanya menyaksikan sekitar seperempat dari total area Bonbin. Jangan sampai kami kemalaman tiba di rumah paman.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun