Mohon tunggu...
Desy Hani
Desy Hani Mohon Tunggu... Lainnya - Happy reading

Hi, you can call me Desy - The Headliners 2021 - Best in Opinion Kompasiana Awards 2023 - Books Enthusiast - Allahumma Baarik Alaih

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Pahami Keempat Tips Berikut Sebelum Mengaplikasikan Serum

2 Juli 2021   20:47 Diperbarui: 3 Juli 2021   16:20 1243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi pengaplikasian serum (Sumber: Shutterstock via lifestyle.kompas.com)

Serum, salah satu rangkaian produk perawatan kulit wajah, pengaplikasian serum itu sendiri harus disesuaikan dengan kebutuhan dari si pemilik wajah tersebut...

Melakukan perawatan kulit wajah sangatlah baik bila dilakukan secara rutin dan berkelanjutan. 

Berbagai macam produk skincare hadir di pasaran dengan fungsi yang berbeda-beda, salah satunya adalah serum. 

Produk perawatan kulit wajah yang satu ini memiliki tekstur cair, dan mudah menyerap di kulit wajah setelah diaplikasikan. 

Kehadirannya sangat membantu dalam memberikan pelengkap dalam menjaga kesehatan kulit wajah. 

Serum wajah sendiri merupakan suatu produk perawatan kulit yang kaya akan bahan aktif tertentu, dan paling dominan dicari serta digunakan oleh para pecinta skincare. 

Maka dari itu, sebelum mengaplikasikan serum di kulit wajah, kita sendiri harus memahami "kebutuhan" dari kulit wajah kita sendiri, tentunya. 

Berikut tips yang bisa digunakan sebelum mengaplikasikan serum, agar kulit wajah kita glowing membahana, eh.. hihihi...

Pertama, memperhatikan kandungan dari serum tersebut

Ilustrasi kandungan serum (sumber: berkeluarga.id)
Ilustrasi kandungan serum (sumber: berkeluarga.id)

Seperti yang pernah saya bahas sebelumnya pada artikel, pahami ketiga hal dasar berikut sebelum membeli dan mengaplikasikan skincare, bisa di klik disini.

Bahwasannya, kandungan dari suatu produk perawatan kulit sangat mempengaruhi hasil yang akan diperoleh nantinya. 

Kita sebagai pemakai dari produk perawatan kulit wajah harus memahami jenis kulit wajah kita sendiri, agar kita bisa menentukan kandungan dari produk perawatan kulit wajah yang dibutuhkan.

Serum yang hadir di pasaran tentunya sangat banyak, jadi kita harus pintar dalam memilihnya.

Misalnya, apabila problem dari kulit wajah pengguna dalam keadaan berjerawat, bisa menggunakan serum yang mengandung salicylic acid ataupun niacinamide. 

Terkhusus niacinamide, biasanya memiliki ukuran kadar yang berbeda-beda, ada yang 5% bahkan 10%, maka dari itu, sesuaikanlah dengan jenis kulit wajah kita. 

Selain itu, serum dengan kandungan niacinamide juga bisa digunakan sebagai pencerah.

Selanjutnya, apabila ingin menghilangkan bekas-bekas jerawat, kita bisa memilih jenis serum yang mengandung alpha arbutin. 

Untuk kandungan dari setiap serum yang dijual dipasaran, kita bisa melihatnya secara langsung pada kotak serum ataupun botol serum tersebut.

Maka dari itu, sangat penting memperhatikan kandungan dari setiap serum yang ada, agar problem di kulit wajah bisa diatasi dengan sangat sempurna. 

Kedua, memastikan umur simpan serum

Ilustrasi memastikan umur simpan serum (sumber: womantalk.com)
Ilustrasi memastikan umur simpan serum (sumber: womantalk.com)

Ketika mendengar kata umur simpan di dalam suatu produk perawatan kulit wajah, mungkin sebagian besar dari kita akan langsung tertuju pada tanggal kadaluarsa dari produk tersebut, bukan? 

Tapi nyatanya, ini bukanlah berkaitan dengan tanggal kadaluarsa. Memperhatikan tanggal kedaluwarsa sangatlah baik bila dilakukan. 

Namun, jangan sampai kita lalai dalam memperhatikan umur simpan dari produk perawatan kulit wajah tersebut. 

Pada bagian kemasan dari suatu skincare seperti halnya serum, akan tertera suatu angka seperti 6M atau 12M. 

Terkhusus untuk serum (pada umumnya) keterangan tersebut bisa dilihat pada bagian bawah kemasan, dengan ukuran yang terbilang kecil. 

Ketika mendapati angka 6M ataupun 12M, ini telah menunjukkan bahwa umur simpan dari serum tersebut hanya berlaku selama 6 bulan ataupun 12 bulan saja. 

Perhitungan dari umur simpan tersebut dimulai sejak kita membuka produk perawatan kulit wajah.

Misalnya, serum dengan merek A memiliki tanggal kedaluwarsa pada 12 Mei 2023, dengan ketentuan pada bagian kemasan adalah 6M. 

Ketika kita membuka serum A dan mengaplikasikannya pada tanggal 1 Juni 2021, secara otomatis, umur simpan dari serum A tersebut hanya sampai pada 30 November 2021. 

Sehingga batas pemakaian serum tersebut hanya di bulan November 2021, bukan di bulan Mei 2023. Patokan kita pada angka 6M, bukan 12 Mei 2023. 

Saya yakin, apabila diaplikasikan secara rutin dan berkelanjutan, serum tersebut akan habis sebelum umur simpannya melebihi batas yang ditentukan. 

Eits... belum selesai, karena ada juga serum yang tidak mencantumkan umur simpannya, namun hanya memberikan tanda "opened date..."

Ketika menemukan serum jenis ini, kita sebagai penggunanya harus menulis secara mandiri, seperti "opened date 1 Juni 2021", misalnya.

Pada umumnya (tidak semuanya), umur simpan dari serum ini berlaku selama 12 bulan atau satu tahun. Untuk perhitungannya, sama seperti permisalan di atas. 

Ketiga, cara menggunakan serum

Ilustrasi cara menggunakan serum (sumber: hellosehat.com)
Ilustrasi cara menggunakan serum (sumber: hellosehat.com)

Langkah selanjutnya adalah dengan memperhatikan cara penggunaan dari serum itu sendiri.

Packaging dari serum bisa dikatakan sangat unik dan menarik, karena memiliki pipet yang berfungsi sebagai alat bantu dalam mengambil cairan serum yang berada di dalam botol. 

Pengaplikasian serum ini jangan sampai mengenai wajah si pemakainya. Ada berbagai macam alasan dasar, kenapa pipet tersebut tidak boleh menyentuh wajah.

Pertama, akan membuat pipet menjadi tidak higienis lagi, terlebih lagi bila menyentuh bagian yang sedang berjerawat.

Kedua, bila pipet tidak higienis lagi, maka akan menyebabkan sisa serum yang berada di dalam botol menjadi tidak higienis pula, karena pipet yang telah kita gunakan tersebut akan dimasukkan kembali ke dalam botol serum. 

Maka dari itu, ketika mengaplikasikan serum, teteskanlah secara perlahan pada bagian kulit wajah tanpa menyentuh wajah si pemakai. 

Meneteskan serum jangan sampai berlebihan, sesuaikanlah dengan ukuran wajah kita, cukup 3 tetes saja, pada bagian dahi, pipi kanan dan pipi kiri. 

Lalu diratakan secara merata dengan menggunakan jari-jemari tangan, pastikan jari-jemari dalam keadaan bersih.

Apabila kita merasa kurang dengan tetesan serum tersebut, bisa diteteskan kembali. Namun perlu diingat, jangan sampai berlebihan.

Penggunaan suatu produk perawatan yang tidak sesuai dengan takaran juga tidak baik dilakukan, karena bisa menyebabkan serum habis dengan begitu cepat, bahkan terbuang secara percuma karena terlalu banyak diaplikasikan. 

Keempat, urutan menggunakan serum

Ilustrasi urutan penggunaan serum (sumber: fitco.id)
Ilustrasi urutan penggunaan serum (sumber: fitco.id)

Hal yang tidak kalah pentingnya adalah dengan memperhatikan urutan pengaplikasian dari serum tersebut. 

Pengaplikasian suatu produk perawatan kulit wajah tidak boleh tertukar, termasuk mengaplikasikan serum.

Serum diaplikasikan setelah menggunakan toner ataupun essence, dan sebelum menggunakan moisturizer. 

Urutan penggunaan suatu serum bisa berbeda-beda, tergantung dari berapa banyak jenis produk perawatan kulit wajah yang kita gunakan, seperti:

... Toner - Essence - Serum - Moisturizer ...

... Toner - Serum - Moisturizer ...

Pengaplikasian serum tersebut bisa kita lakukan pada pagi hari sebelum beraktivitas (terkhusus kaum perempuan, bisa juga sebelum menggunakan make up) dan malam sebelum tidur. 

Keempat tips di atas baru diperuntukkan untuk satu jenis produk saja, yakni serum. 

Belum lagi bila ditambah dengan toner yang memiliki dua jenis (exfoliating toner dan hydrating toner), moisturizer, sleeping mask, sunscreen dan tentunya masih banyak lagi. 

Perlu digarisbawahi, sebelum mengaplikasikan berbagai macam produk perawatan kulit wajah, kita sebagai pemakai harus "memahami dan mengerti terlebih dahulu", cara pengaplikasian suatu produk secara baik dan benar.

Agar kita sebagai penggunanya bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Tunggu apalagi, yuk skincare-ran secara rutin...

Semoga informasi ini bisa bermanfaat!

Thanks for reading

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun