Mohon tunggu...
darwinarya
darwinarya Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Photographer Specialized Hotels and Resorts

Travel Enthusiast. Hospitality Photography Junkie

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Dikira Kebakaran, Pengunjung Erlangga2 Panik Selamatkan Diri

19 Juli 2015   01:25 Diperbarui: 19 Juli 2015   01:25 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Suasana panik di luar gedung Erlangga2"][/caption]

Pengunjung pusat belanja oleh-oleh khas Bali Erlangga2 yang terletak di jalan Nusa Kambangan, Denpasar, dibuat heboh lantaran sejumlah pegawai berteriak “Ada kebakaran ... Ada kebakaran !!!”, Selasa (18/7) malam sekitar pk 20.20 Wita. Walhasil suasana yang tadinya nyaman berubah jadi panik luar biasa.

Saat itu saya bersama kekasih dan calon mertua berada di lantai satu area produk makanan ringan. Sebelum kekacauan terjadi sempat terdengar suara dentuman tak seberapa kencang. Tadinya saya pikir itu suara ban kendaraan meletus.

Tak lama kemudian banyak pengunjung lain meletakkan barang belanjaannya begitu saja dan bergegas lari keluar gedung. Begitu pula dengan pengunjung di lantai dua. Mereka menuruni anak tangga dengan langkah kaki tergopoh-gopoh.

Sampai di sini saya belum tahu apa yang sedang terjadi karena tidak ada pemberitahuan lewat pengeras suara ataupun tanda bahaya sama sekali. Saya lantas menghampiri kerumunan di dekat area kasir dan barulah saya tau kenapa semua orang lari tunggang-langgang, ada kebakaran!

Saya panggil kekasih saya dan calon mertua untuk meninggalkan gedung secepatnya.

Refleks, saya mulai merekam semua kejadian yang sedang berlangsung dan membuntuti petugas keamanan dengan harapan dapat menemukan sumber api yang dimaksud.

Berikut hasil video yang berhasil saya rekam melalui kamera ponsel:

https://youtu.be/0Qilpewu3fI

Petugas itu lari menuju lantai dua.

Begitu sampai di atas, lucunya, ada security lain yang berlarian turun sambil membawa tabung pemadam kebakaran. Ada juga petugas lain yang lari ke arah kanan dan ke kiri. Saya jadi bingung. Ini titik apinya sebelah mana sih? Di atas atau di bawah?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun