Mohon tunggu...
Clacendya Fellicya T
Clacendya Fellicya T Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Program Studi Sarjana Terapan Informasi dan Hubungan Masyarakat Universitas Diponegoro

Saya adalah Clacendya Fellicya Tatipikalawan, mahasiswa dari Program Studi Sarjana Terapan Informasi dan Hubungan Masyarakat Universitas Diponegoro, saya memiliki hobi membaca, traveling, menari dan memasak. Konten favorit saya adalah berita lokal, pengembangan diri, fotografi, resep makanan, public speaking dan traveling. Saya memilliki kepribadian Sanguinis yang optimis, humoris, dan aktif.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN TIM II UNDIP Ajak Menggunakan Sosial Media yang Bijak untuk Menolak Hoax di Kalangan Remaja (Karang Taruna)

11 Agustus 2022   14:16 Diperbarui: 11 Agustus 2022   14:19 130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemaparan Materi di Kelurahan Jerakah kepada Karang Taruna, dok. pribadi

Semarang (25/7). Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2021/2022 gelar sosialisasi penyuluhan penggunaan Sosial Media yang bijak untuk menolak hoax kepada Mas Gunanjar selaku ketua Karang Taruna dan anggotanya di Kelurahan Jerakah, Kecamatan Tugu, Kota Semarang.

Universitas Diponegoro telah menerjunkan mahasiswa untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat pada tanggal 5 Juli 2022 melalui Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro dengan dilakukannya upacara pembukaan yang dihadiri Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum., UNDIP. Upacara pembukaan dilakukan secara daring melalui platform Zoom dan Youtube. Kuliah Kerja Nyata (KKN) termasuk ke dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi yang ditujukan untuk mengembangkan kepekaan rasa dan kognisi sosial mahasiswa serta membantu proses pembangunan.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) diharapkan dapat menjadi mahasiswa yang akan memperoleh pengalaman hidup bermasyarakat serta dapat mengembangkan dan menerapkan pengetahuan akademik. Bagi Karang Taruna diharapkan memperoleh bantuan pemikiran, tenaga, dan IPTEKS dalam merencanakan dan melaksanakan pembangunan.

Pada era digital sekarang ini, kehadiran Sosial Media di tengah masyarakat telah memberikan manfaat yang sangat besar, terlebih lagi di era pandemi seperti sekarang. Sosial Media cukup membantu dalam menghapus jarak antar manusia, sehingga sangat efektif dalam mempersingkat waktu dalam berkomunikasi. Namun, Sosial Media yang kita pahami memiliki dampak positif yang tinggi, tidak menutup kemungkinan memberikan dampak negatif yang tinggi. Menurut data-data yang ada Sosial Media juga sering dan banyak dimanfaatkan sebagai sarana untuk mengakses informasi yang artinya Sosial Media memiliki potensi menyebarkan hoax lebih besar daripada media lainnya dan akan berdampak negatif sekaligus bahaya dengan remeja yang paling banyak menggunakan Sosial Media melihat remaja sangat rentan menyebar berita hoax melalui Sosial Media yang disebabkan oleh malasnya membaca dan masih emosional.

Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2021/2022 tersebar di berbagai wilayah di Jawa Tengah salah satunya di Kelurahan Jerakah, Kecamatan Tugu, Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Kelurahan Jerakah ini sendiri terdapat para remaja sebagai generasi penerus bangsa yang tergabung kedalam organisasi sosial yaitu Karang Taruna yang membutuhkan pemahaman dan pencerdasan mengenai penggunaan Sosial Media yang bijak untuk mencegah hoax.

Tentunya hal ini selaras dengan tema KKN Tim II Universitas Diponegoro yaitu program yang mampu mencerdaskan generasi penerus bangsa terkait penggunaan Sosial Media yang bijak dan program yang berhubungan dengan Sustainable Development Goals yang memiliki 17 tujuan salah satunya adalah pendidikan.

 Foto Penempelan Poster di sekitar Kelurahan Jerakah dan Pemberian Poster kepada Anggota Karang Taruna, dok. pribadi
 Foto Penempelan Poster di sekitar Kelurahan Jerakah dan Pemberian Poster kepada Anggota Karang Taruna, dok. pribadi

Melihat fenomena dan latar belakang yang sering terjadi diatas, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro, Clacendya Fellicya Tatipikalawan (21) yang berasal dari Program Studi Sarjana Terapan Informasi dan Hubungan Masyarakat menginisiasi untuk membuat program kerja yang bertujuan mencegah penyebaran hoax pada para pemuda Karang Taruna "Program Sosialisasi Penyuluhan Penggunaan Sosial Media yang Bijak Guna Menolak Hoax di Kalangan Remaja (Karang Taruna)" kepada organisasi sosial yaitu Karang Taruna di Kelurahan Jerakah. Kegiatan sosialisasi penyuluhan ini berisikan pemaparan materi melalui PPT kepada ketua dan anggota Karang Taruna mengenai upaya pencegahan hoax dengan menggunakan Sosial Media yang bijak dan bahaya dari berita atau informasi hoax yang disampaikan secara secara edukatif dan menarik serta dilanjutkan dengan pembagian poster kepada Karang Taruna dan penempelan poster di sekitar Kelurahan Jerakah.

Foto Bersama Mahasiswa, Ketua dan Anggota Karang Taruna, dok. pribadi
Foto Bersama Mahasiswa, Ketua dan Anggota Karang Taruna, dok. pribadi

"Terima kasih kepada mahasiswa yang telah memberikan sosialisasi pada malam hari ini terkait penggunaan Sosial Media yang bijak yang tentunya akan menambah pengetahuan kami" ujar Mas Gunanjar saat mengikuti sosialisasi penyuluhan di kantor Kelurahan Jerakah, Kota Semarang (25/07/2022) malam.

Keberlanjutan program sosialisasi penyuluhan, materi PPT juga dibagikan di Grup WhatsApp bersama dengan Karang Taruna agar dapat dimanfaatkan kedepannya bagi Kelurahan Jerakah dan saling berbagi informasi lainnya. "Makasih mbak Clacendya Fellicya T, kedepannya bisa jadi bahan materi penyuluhan ke warga jerakah " ujar Mas Gunanjar di Grup WhatsApp, Kota Semarang (06/08/2022) siang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun