Mohon tunggu...
Cindy Fransisca
Cindy Fransisca Mohon Tunggu... Administrasi - Batam

save money and travel

Selanjutnya

Tutup

Trip

Indahnya Phi-Phi Island, Thailand

14 Desember 2020   20:34 Diperbarui: 16 Desember 2020   17:14 186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ke Thailand belum sah kalau tidak menginjak Koh Phi Phi

Phi Phi Island atau dalam bahasa Thailand Koh Phi Phi merupakan sebuah pulau indah yang terletak di Provinsi Krabi. Pulau ini memiliki keindahan pantai dengan pasir putih yang membentang luas yang bernama Maya Bay. Sementara air laut yang jernih membuat para wisatawan seperti sedang berada di akuarium terbesar di dunia loh..

penasaran dengan penampakan Phi Phi Island ?

Yuk simak disini

1. Berkeliling Phi Phi Island dengan Boat

Nah untuk menikmati keindahan alam di Phi Phi Island, kamu akan dibawa keliling menggunakan boat yang cukup besar. Boat ini dapat dimuat sekitar 20 orang. Jangan khawatir guys, kamu akan merasa sangat aman kok dengan boat ini.

bagaimana tidak ?
sebelum menaiki boat, wisatawan harus memakai pelampung yang sudah disediakan oleh pihak tour. lalu dalam pemasangan pelampung juga akan diarahkan oleh tour guide-nya guys. aman kan ?

tidak hanya itu, untuk keamanan lebih baik, pemandu akan mengarahkan untuk wisatawan wanita duduk dibagian tengah boat, sementara wisatawan laki - laki di bagian belakang dan depan. pokoknya sebagai wisatawan wanita kamu akan merasa sebagai ratu deh. hehe

dokpri
dokpri
2. Putihnya Pasir Pantai

Di Phi Phi Island, kamu akan dibawa singgah ke pantai cantik ini loh. namanya adalah Maya Bay. Pantainya cukup luas, dibentangi pasir putih yang sangat halus, Maya Bay memang sudah menjadi pantai cukup terkenal di Thailand.

dokpri
dokpri
3. Snorkling di Air yang Super Jernih

Wow !! Jangan sia - siakan kesempatan ini guys.

Kamu akan diizinkan oleh tour guide bermain air, snorkling serta diajarkan menyelam atau berenang loh.
Jangan khawatir ya, semua peralatan safety akan kalian dapatkan.
namun untuk snorkling, hanya diizinkan 1 jam saja guys oleh pihak travel dengan alasan untuk menjaga keamanan dan kelancaran juga terhindar dari hal - hal yang tidak diinginkan.

dokpri
dokpri
4. Tebing Tinggi di Atas Perairan

Sepanjang Perjalanan mengelilingi Phi Phi Island, kamu akan disajikan keindahan alam yaitu tebing bebatuan yang tinggi dan terlihat seperti terbang loh. indah banget guys!

dokpri
dokpri
5. Selain Boat, Ada Juga Perahu Kecil

nah untuk yang menggunakan perahu kecil biasanya adalah wisatawan yang ingin lebih privat. jadi kamu bisa memilih menggunakan boat atau perahu, tergantung kenyamanan kamu sendiri guys.

kalau saya lebih memilih boat, karena lebih seru dengan diberikan informasi dan penjelasan mengenai Phi Phi Island oleh tour guide.

dokpri
dokpri
Buat kalian yang penasaran bagaimana indahnya pulau ini, yuk mulai menabung dari sekarang untuk bisa travel ke Phi Phi Island.
dijamin kalian tidak akan menyesal lho..
jangan lupa sediakan kamera untuk mengabadikan moment terbaik kalian jika sudah sampai pada pulau yang seperti surga ini. hehe
untuk foto lebih banyak kalian bisa lihat di akun instagram : @cindyfransiscaa_
atau klik link berikut https://instagram.com/cindyfransiscaa_?igshid=1j6fppnbjthm4

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun