Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Nasib Yuta Watanabe Usai "Haji Endo" alias Hiroyuki Endo Pensiun

14 September 2021   21:57 Diperbarui: 14 September 2021   21:59 2380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiroyuki Endo dengan rambutnya selalu terlihat rapih: bolasport.com

Hanya saja Yuta masih harus berdamai dengan kenyataan. Di satu sisi, ia bisa lebih fokus di nomor ganda campuran. Di sisi berbeda, ia juga menanti siapa partner yang akan mengisi lembaran baru ganda putra.

Selain Endo/Yuta dan Keigo/Sonoda, Jepang memiliki Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Hanya saja pasangan ini belum bisa bersaing di papan atas. Keduanya masih merangsek dari posisi 16 dunia.

Keempat, Yuta akan mengemban peran penting di dua turnamen beregu yang digelar dalam waktu dekat. Piala Sudirman 2021 dan Piala Thomas dan Piala Uber 2020.

Kehilangan Endo, berikut Keigo/Sonoda membuat Jepang harus berkejaran dengan waktu mempersiapkan pengganti. Tak lebih dari dua bulan waktu yang tersisa.

Tim Jepang di Piala Sudirman 2021 dihuni para pemain muda: https://twitter.com/BadmintonTalk
Tim Jepang di Piala Sudirman 2021 dihuni para pemain muda: https://twitter.com/BadmintonTalk

Jepang tergabung di Grup D Piala Sudirman bersama Malaysia, Inggris, dan Mesir. Turnamen beregu campuran ini akan berlangsung di Vantaa, Finlandia, 26 September-3 Oktober 2021.


Tanpa ketiga pemain itu, tidak mudah bagi Jepang untuk mengimbangi para pemain ganda Malaysia, juga Inggris. Sebagai gantinya, Jepang akan bergantung sepenuhnya pada sektor tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran.

Tantangan lebih berat menanti Jepang di Piala Thomas yang digelar sepekan setelah itu di Aarhus, Denmark. Lagi-lagi Jepang akan melewati hadangan Malaysia, Inggris, serta pendatang baru, Kanada di Grup D. 

Menarik menanti skenario yang akan dimainkan Jepang. Dengan siapa Yuta akan berpasangan di ganda putra? Atau Yuta hanya akan menjadi penonton?

Selamat berjuang Yuta!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun