Mohon tunggu...
Christian Evan Chandra
Christian Evan Chandra Mohon Tunggu... Penulis - Narablog

Memiliki kegemaran seputar dunia kuliner, pariwisata, teknologi, motorsport, dan kepenulisan. Saat ini menulis di Kompasiana, Mojok, dan officialcevanideas.wordpress.com. IG: @cevan_321 / Twitter: @official_cevan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Menangkap Peluang Kuliah dan Bekerja dari Rumah lewat Tethering, Mengapa Tidak?

27 Agustus 2021   23:54 Diperbarui: 3 September 2021   15:45 711
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Pixabay (@mohamed_hassan)

Jika menginginkan pendapatan yang lebih pasti, kalian dapat melirik situs pekerjaan lepas. Di sini, kalian bisa menawarkan berbagai jasa yang sesuai terhadap kemampuan kalian. Setelah menemukan pelanggan dan tarifnya pas, kalian bisa mulai memenuhi kebutuhan mereka.

Menambah kemampuan diri melalui kursus daring

Bagi mahasiswa, mempersiapkan diri menuju dunia kerja juga penting, khususnya di era persaingan global yang semakin ketat. 

Belajar, baik secara otodidak melalui buku dan situs tutorial yang bisa diakses secara gratis, maupun kursus online yang menyediakan layanan bersertifikat dengan harga terdiskon, banyak dipilih oleh para mahasiswa khususnya mereka yang berada di tahun akhir. 

Kegiatan work from home juga memungkinkan mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman berkarir melalui kegiatan magang jarak jauh di manapun mereka berada, masih ditambah sedikit uang saku. Kegiatan penelitian berbasis analisis data juga cukup menarik dan beberapa pihak menyelenggarakan kompetisi terkait dengan hadiah yang tidak main-main.

Bagaimana dengan kita yang sudah bekerja? Tetap penting untuk menambah kemampuan diri. Beberapa rekan saya memilih untuk mengeluarkan uang demi mengikuti kursus online bersertifikat, misalnya kursus multidisiplin di edX atau kursus spesialis analisis data di DataCamp. Saya sendiri lebih memilih untuk mengunduh bahan bacaan dan membaca tutorial untuk belajar secara otodidak.

Bekerja keras, tetapi hidup tetap bahagia

Ketika dua peluang diatas dijemput, itu artinya kita akan memutar otak kita lebih dari biasanya. Jadi, kita juga perlu memastikan diri kita tetap bahagia. 


Selama berada di rumah dan sambil menunggu pandemi COVID-19 ini berakhir, hal-hal ini bisa kita lakukan agar mood senantiasa bahagia dan siap melahap pekerjaan sehari-hari serta menjemput peluang tambahan yang ada.

Menikmati hiburan sebagai pembangun mood untuk memulai dan menutup hari

Foto: Unsplash (@neonbrand)
Foto: Unsplash (@neonbrand)

Bangun pagi dalam kondisi prima bukanlah hal yang mudah dicapai. Tidur larut malam dengan beban pikiran yang terus terngiang sepanjang malam seringkali membuat kita bangun dalam kondisi mengantuk, sakit kepala, dan tidak bersemangat untuk menghadapi hari. 

Begitu juga ketika kita terpuruk dan ingin segera mengubah keadaan atau memiliki waktu luang dan ingin tidur, tetapi kita tidak bisa langsung mewujudkannya.

Kondisi hati dan pikiran yang tidak prima sehingga hari menjadi tidak bersemangat sebenarnya bisa dihindari. Jika Anda adalah penggemar musik, silakan mendengarkannya paling tidak untuk memulai dan menutup hari. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun