Mohon tunggu...
Blasius Erik Sibarani
Blasius Erik Sibarani Mohon Tunggu... Penulis - Blasius Erik Sibarani adalah seorang mahasiswa di Universitas Negeri Medan jurusan Akuntansi, memiliki hobby menulis, membaca, dan bermain sepakbola.

Blasius Erik Sibarani adalah seorang mahasiswa di Universitas Negeri Medan jurusan Akuntansi, memiliki hobby menulis, membaca, dan bermain sepakbola.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

2045 Menuju Indonesia Maju

27 Oktober 2019   22:18 Diperbarui: 27 Oktober 2019   22:22 219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Pemimpin kita mencanangkan/menargetkan pada tahun 2045 Indonesia menjadi negara maju. Target ini merupakan rencana yang sangat penting bagi kita dan juga rencana yang lumrah. Target ini harus menjadikan kita masyarakat untuk lebih berpikir progress dan fokus pada peningkatan kauntitas dan kualitas SDM.

Kemajuan suatu negara tidak bisa dilepaskan dengan kualitas SDM, semakin tinggi tingkat kualitas SDM suatu negara maka akan tinggi juga tingkat kemajuan negara tersebut, akan tetapi semakin rendah tingkat SDM suatu negara, maka bisa dipastikan akan rendah tingkat kemajuan suatu bangsa.

Untuk itulah betapa pentingnya dalam mengembangkan potensi diri yang kita miliki, setiap orang memiliki potensi masing-masing, tinggal kita eksekusi dan eksplore sehingga bisa bertumbuh dalam diri kita. 

Tinggal beberapa bulan lagi akan berakhir tahun 2019 dan akan memasuki tahun 2020, artinya bahwa tersisa 25 tahun lagi untuk memperbaiki SDM, mindset pola pikir masyarakat. 25 tahun memang terbilang waktu yang sudah cukup lama, akan tetapi pertanyaannya adalah "apakah kita siap memperbaiki diri untuk menuju Indonesia maju 2045?", jika jawabannya adalah "iya, kita siap", maka negara kita optimis bisa menjadi negara maju, akan tetapi jika jawabannya adalah "tidak, ragu-ragu, malas bertindak", maka dapat dipastikan bangsa kita tercinta ini tidak bisa menjadi negara maju pada tahun 2045 bahkan sampai kiamatpun negara kita tidak bisa maju kalau kita tidak siap, tidak bertindak, tidak optimis.

Sebagai suatu negara yang mempunyai 13.000 pulau dan memiliki masyarakat terbanyak keempat di dunia, kita sepantasnya harus yakin dan optimis menuju indonesia maju. Menuju indonesia maju tidak bisa hanya pemimpin saja yang bekerja keras, akan tetapi kita sebagai masyarakat juga harus ikut serta terlibat dalam program-program berbau kemajuan bangsa. Jika hanya pemimpin saja yang bekerja, bangsa kita ini akan susah maju, karena dalam suatu negara bukan hanya pemimpin sebagai penghuninya akan tetapi ada banyak rakyat yang mendiaminya, sehingga oleh karena itulah kalangan rakyat harus mendukung, menopang segala tindakan kemajuan bangsa.

Kita baru saja mengetahui hasil dari pengumuman kabinet jilid 2 oleh bapak Presiden Ir. H. Joko Widodo. Dalam Kabinet ini diberi nama Kabinet Indonesia Maju. Bagi penulis, pemberian nama kabinet ini merupakan suatu hal yang cukup indah, karena hal ini akan semakin membuka mata, hati, dan pikiran kita untuk lebih dekat lagi dengan Indonesia Maju yang dimana sudah dicanangkan jauh-jauh hari. Dalam kabinet ini diisi oleh orang-orang yang mumpuni, yang mempunyai ide, profesionalitas yang bagus. Para mereka inilah yang nantinya akan menjadi penggerak kemajuan bangsa kita tercinta ini. 

Kita harus optimis untuk mencapai indonesia maju 2045, kapan lagi negara kita ini bisa menjadi negara maju jika tidak kita mulai perubahan dari sekarang. Perubahan dalam arti bukan hanya perubahan yang melulu disatu bidang saja, akan tetapi disegala aspek yang menjadi motor penggerak bangsa. Perubahan jangan hanya sebagai kata kiasan belaka, tetapi harus menjadi dasar dalam keputusan kebijakan dan bertindak. Kata perubahan sendiri mempunyai makna yaitu "berubah, peralihan ketingkat yang lebih baik". Jadi disini kita membutuhkan yang namanya peralihan, peralihan yang jelas, Peralihan yang berangsur-angsur.

Disini peralihan ada yang terjadi secara cepat dan ada yang secara berangsur-angsur. Bagi kita lebih baik peralihan yang berangsur-angsur yang penting jelas terlihat perubahannya. Suatu perubahan positif akan membawa hasil yang positif juga. Oleh karena itu, menuju Indonesia maju kita harus bersiap menghadapinya, kita harus siap bergerak, bertindak, berprogress. Marilah bersatu padu demi kemajuan tanah air kita, Indonesia kita tercinta, negara yang penuh kekayaan alam, kita harus bisa menjadi pembawa perubahan bagi nusa dan bangsa. Salam OPTIMIS INDONESIA MAJU 2045

#Indonesia maju
#Indonesia jaya

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun