Mohon tunggu...
el lazuardi daim
el lazuardi daim Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis buku SULUH DAMAR

Tulisan lain ada di www.jurnaljasmin.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pesona Ilkay Gundogan dan Antusiasme Barcelona Menyambut Musim 2023/2024

9 Juli 2023   14:02 Diperbarui: 9 Juli 2023   14:07 405
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilkay Gundogan, pemain baru Barcelona. Foto : mundodeportivo.com

Ada beberapa peran penting yang bisa dimainkan Gundogan yang akan menjadikannya sebagai pembeda dalam permainan Barcelona nantinya :

1. Memperkuat lapangan tengah dan memainkan peran sebagai pivot.

Lapangan tengah merupakan area operasi Gundogan. Pada area ini Gundogan nantinya akan menjadi salah satu pilihan utama pelatih Xavi. Gundogan nantinya akan berkolaborasi dengan tiga pemain gelandang lainnya, Pedri, Gavi, dan Frenkie de Jong membentuk kuartet lini tengah yang kokoh bagi Barcelona.

Ketenangan, umpan yang presisi dan kemampuan mencari ruang, menjadi ciri khas Gundogan dan membuat dirinya layak didapuk sebagai seorang gelandang andalan.

Sebagai seorang pemain gelandang, maka Gundogan sangat tepat ditempatkan sebagai pivot. Apalagi Sergio Busquets yang sebelumnya mengisi posisi ini telah resmi meninggalkan klub.

Gundogan nantinya akan menjadi titik sentral yang bertugas mendistribusikan permainan. Selain itu Gundogan nantinya juga akan bertindak sebagai benteng pertahanan di depan bek tengah ketika tim ditekan lawan.

2. Membantu lini serang dan mencetak gol.

Sebagai pemain gelandang maka tugas utama Gundogan adalah mengalirkan bola pada pemain depan. Disini nantinya Gundogan akan mengulangi kebersamaannya bersama Robert Lewandowski, rekan mainnya sewaktu di Borussia Dortmund dulu.

Meski demikian, Gundogan tak hanya terampil dalam memberi umpan. Tapi juga lihai dalam mencetak gol. Catatan 60 gol dari lebih dari 300 pertandingan dalam tujuh tahun kebersamaannya bersama Manchester City sebelumnya bisa menjadi gambaran.

Ya, Gundogan yang terkenal akan gol-gol tendangan spekulasi dari luar kotak pinaltinya, bisa menjadi andalan saat striker mengalami kebuntuan. Lesakan gol ke gawang Real Madrid pada semi final Liga Champions lalu memberi bukti akan kemampuannya.

Hal yang menarik untuk disimak bahwa  Gundogan juga bisa diandalkan sebagai eksekutor bola-bola mati. Perlu diketahui bahwa sejak kepergian Lionel Messi dua tahun lalu, Barcelona tak lagi memiliki eksekutor tendangan bebas yang handal. Maka kehadiran Gundogan bisa diharapkan menjadi penyumbang gol dari tendangan bebas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun