Mohon tunggu...
Martha Weda
Martha Weda Mohon Tunggu... Freelancer - Mamanya si Ganteng

Nomine BEST In OPINION Kompasiana Awards 2022, 2023. Salah satu narasumber dalam "Kata Netizen" KompasTV, Juni 2021

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Pengalaman Saya, Mengalami Pendarahan Setiap Usai Berhubungan Seksual

24 April 2021   05:00 Diperbarui: 25 April 2021   01:03 4209
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (Sumber : Shutterstock via Kompas.com)

Mohon maaf bila merasa kurang nyaman ketika membaca tulisan ini. Hanya ingin berbagi pengalaman bagi kaum wanita dan juga bagi mereka yang sudah menikah. Semoga bermanfaat.

Ketika itu, kami sekeluarga baru beberapa hari menikmati liburan, yang bertepatan dengan liburan hari raya Idul Fitri.

Kebetulan pada tahun itu kami tidak ke mana-mana. Kami hanya berlibur di dalam kota.

Sebagai pasangan suami istri, saat liburan adalah hari yang dinantikan. Saya dan suami biasanya akan memanfaatkan momen ini untuk bersenang-senang, terutama meningkatkan intensitas kebersamaan secara intim. 

Sebelumnya, tidak pernah ada masalah dalam kegiatan kami yang satu ini. Namun kali ini ada yang berbeda. Setiap kali selesai berhubungan intim pada malam hari, besok paginya muncul jejak darah pada pakaian dalam saya.

Semula saya tidak terlalu peduli. Saya hanya berpikir darah ini mungkin sisa-sisa dari darah menstruasi yang belum bersih tuntas. Kebetulan beberapa hari sebelumnya "tamu bulanan" saya baru saja kelar.

Kecurigaan saya muncul ketika pendarahan ini terus berulang. Beberapa jam setelah kebersamaan dengan suami, akan keluar darah dan membasahi pakaian dalam saya. 

Memang jumlahnya tidak banyak, tetapi warnanya berbeda dengan warna darah menstruasi. Darah ini lebih merah segar. Berbeda dengan darah haid yang berwarna merah coklat gelap.

Saya pun jadi tidak tenang. Rasa khawatir mulai mendera. Saya merasa ada sesuatu yang tidak beres dengan tubuh saya. 

Menurut Kompas.com, pendarahan usai bersanggama bisa disebabkan beberapa hal :

  1. Infeksi, baik pada vagina maupun endometritis/infeksi rahim (peradangan pada dinding rahim)
  2. PMS (Penyakit Menular Seksual)
  3. Alat kontrasepsi 
  4. Tanda awal kanker serviks

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun