aku tahu dari sini kamu tak bisa kabur dengan pesawat ---
kau harus bisa terbang sendiri.
kucing-kucing di rumah, begitu banyak kucing,
berkumpul dari seluruh lingkungan rukun tetangga
bagaimana mereka bisa mencium bau kepergian?
bukan kucing kita, tapi kucing liar,
meskipun tak ada yang namanya kucing liar.
kucing sebagai peringatan dan ancaman bagi pelarianku
sebagai burung,
mereka melihat bintik merah di dada
seperti burung pipit,
jadi aku terpaksa terbang dalam bentuk benih dandelion:
aku meninggalkan rumah untuk mencari ruang terbuka yang luas,
melewati kebun menuju jalan
dan melayang menuju
arah yang sangat jauh ---
kini hembusan angin
akan membawaku pergi,
pergi!
Jawa Barat, 6 Oktober 2025
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI