Mohon tunggu...
Asik Suhendra
Asik Suhendra Mohon Tunggu... Arsitek - Dosen & praktisi arsitektur

Arsitektur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Perguruan Tinggi dalam Peningkatan Usaha UMKM

30 Desember 2023   10:05 Diperbarui: 30 Desember 2023   12:42 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) adalah sektor usaha yang banyak di lakukan oleh masyarakat. UMKM ini terbukti handal dalam peningkatan ekonomi masyarakat secara mandiri. Secara luas UMKM juga mempunyai peran dalam peningkatan ekonomi nasional. Selain itu, dari sisi penyediaan lapangan kerja, sektor UMKM memberikan lapangan kerja yang signifikan kepada masyarakat dengan keahlian dan latar pendidikan yang beragam.

Perguruan tinggi dalam metode pendidikan dan peningkatan keahlian mahasiswa salah satunya adalah kurikulum merdeka yaitu kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam, di mana peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Kampus STARS YKPN yang bergerak di bidang pendidikan arsitektur saat ini memberikan keleluasaan kepada mahasiswa untuk turut serta dalam kurikulum merdeka, salah satunya adalah mengikuti program pembinaan kemitraan UMKM yang merupakan program Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Adapun pembinaan mitra UMKM yaitu kepada mitra UMKM Warmwhite yang bergerak di bidang tekstil, aksesoris dan dekorasi dan mitra UMKM Starsco yang bergerak dibidang kuliner. 

Kerjasama antara mitra UMKM dan kampus STARS YKPN adalah dengan cara memberikan masukan dan ide inovasi sebuah produk kepada mitra UMKM. STARS YKPN merupakan Sekolah Tinggi Arsitektur yang memberikan pendidikan dan pengajaran arsitektur kepada mahasiswa. Dalam program pembinaan UMKM ini, mahasiswa di harapkan dapat membina, memberikan ide dan inovasi kepada mitra untuk mengembangkan sebuah produk, seperti pembinaan kepada mitra UMKM warmwhite mahasiswa dapat memberikan ide desain grafis pada media stiker dan kain, serta implementasi produk pada penataan ruang dalam. Sedangkan kepada mitra UMKM Starsco, mahasiswa dapat memberikan ide dan desain sebuah cafe pada area ruang dalam dan ruang luar (lansekap).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun