Mohon tunggu...
nyoman febiyanti
nyoman febiyanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa hobi traveling, nonton dan foto

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

Langkah Awal dalam Membangun Usaha

19 April 2024   09:52 Diperbarui: 25 April 2024   09:18 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Suryana (2013) Kewirausaan adalah disiplin ilmu yang mempelajari tentang nilai, kemampuan, dan perilaku seseorang dalam menghadapi tantangan hidup untuk memperoleh peluang dengan berbagai resiko yang mungkin di hadapinya. Kewirausahaan sangat penting dalam membangun dan mendorong inovasi, menciptakan lapangan kerja, dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang ada. Hal ini juga merupakan kekuatan utama di balik perkembangan banyak industri dan masyarakat secara keseluruhan.

Bagi seorang yang baru membangun sebuah usaha, kewirausahaan itu mencerminkan semangat, kreatifitas, ketekunan, keberanian dalam mengambil resiko dan kemampuan beradaptasi dengan semua perubahan yang ada. Dalam ruang lingkup masyarakat kewirausaan itu sendiri menjadi peluang kerja yang sangat besar karena dengan adanya usaha tentu saja memberikan peluang pekerjaan bagi masyarakat.

Sebagai calon pengusaha kita membutuhkan pikiran yang matang dan persiapa yang cermat. Meskipun dalam membuka sebuah bisnis sangat bersiko dan penuh tantangan namun dengan menjadi pembisnis kita dapat membuka pintu bagi berbagai kesempatan yang tak terduga dan dengan berusaha kita juga dapat melihat pertumbuhan yang luar biasa. Dengan pengetahuan dan persiapan yang tepat, siapapun dapat menjadi seorang wirausahawan asal dengan keyakinan dan keberanian juga ditemani oleh tekun dan konsisten semua orang dapat menjadi pengusaha.

Di tengah lautan persaingan bisnis yang semakin sengit, adanya visi dan misi yang kuat bukan hanya menjadi sebuah kebutuhan.Namun juga dapat menjadi fondasi utama bagi kesuksesan jangka panjang. Pengusaha yang sukses tidak hanya berfous pada hasil pencapaian, tetapi juga memiliki visi yang jelas tentang masa depan perusahaan dan misi sebagai penentu arah dalam setiap langkah yang akan di ambil kedepannya.

 

Memilih menjadi pengusaha merupakan langkah besar yang membutuhkan pemikiran yang matang dan persiapan yang cermat. Meskipun penuh dengan tantangan, menjadi seorang pengusaha juga bisa membuka pintu bagi kesempatan - kesempatan yang tak terduga dan pertumbuhan yang luar biasa. Dengan pengetahuan dan persiapan yang tepat, siapa pun dapat mengejar impiannya sebagai seorang kewirausahaan hanya dengan keyakinan dan keberanian yang juga berlandaskan komitmen dan konsisten.

Ketika seseorang memutuskan untuk memasuki dunia kewirausahaan, mereka mengambil langkah besar untuk mengendalikan nasib mereka sendiri dan menciptakan dampak yang signifikan dalam kehidupan mereka dan bagi masyarakat sekitar. Kebanyakan orang membuka usaha itu sebagai pekerjaan sampingan karena merasa gaji yang di terima kurang bisa dipakai untuk mencukupi kebutuhan sehari -- hari maka dari itu orang tersebut memilih untuk menjadi pengusaha dengan berbagai alasan yaitu:

Kebebasan kontrol, alasan utama mengapa banyak orang memilih menjadi seorang pengusaha adalah karena keinginan mereka untuk memiliki kebebasan dan kontrol atas hidup dan karir mereka sendiri. Dibandingkan dengan bekerja untuk orang lain, menjadi seorang pengusaha memberikan fleksibilitas untuk mengambil keputusan yang strategis, menentukan kemana arah bisnis, dan mengatur jadwal kerja mereka sendiri.

Peluang untuk mengejar passion, banyak pengusaha yang memulai bisnis mereka karena mereka memiliki minat atau passion tertentu dalam suatu bidang atau industri. Memiliki bisnis yang didasarkan pada passion sendiri bisa menjadi sumber pencapaian yang besar. Ketika seseorang menjalankan bisnis yang sesuai dengan minat dan keahlian mereka, pekerjaan tidak lagi terasa seperti "bekerja" karena mereka menikmati apa yang mereka lakukan.

Potensi keuntungan yang tinggi, pengusaha memiliki potensi untuk mendapatkan keuntungan yang jauh lebih besar daripada pekerjaan konvensional. Meskipun demikian hal ini juga berarti mengambil risiko yang lebih besar, karena banyak orang  yang tertarik pada potensi hadiah finansial yang besar yang kemudian bisa diperoleh dari memiliki bisnis yang sukses. Bisnis yang berkembang pesat juga dapat memberikan keuntungan jangka panjang yang stabil bagi seorang pengusaha.

Menciptakan Lapangan Kerja, memiliki bisnis sendiri tentu saja memberikan kesempatan bagi  seseorang untuk menciptakan lapangan kerja bagi orang lain. hal ini bukan hanya tentang menciptakan peluang untuk diri sendiri, tetapi juga tentang memberikan kesempatan bagi orang lain untuk berkembang dan berkontribusi pada perekonomian.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun