Mohon tunggu...
Aris Armunanto
Aris Armunanto Mohon Tunggu... Lainnya - Penghobi jalan pagi.

Hati yang gembira adalah obat yang manjur,...(Amsal 17:22).

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Ngadem di "Kali Odo", Desa Wisata Gedangan Tuntang

4 Mei 2023   20:27 Diperbarui: 22 Mei 2023   20:10 3268
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada banyak sekali pilihan wisata mata air di Kabupaten Semarang. Salah satu yang menarik perhatian saya berada di Dusun Karangnongko, Desa Gedangan, Kecamatan Tuntang. Tempat itu bernama "Kali Odo".

Gedangan adalah sebuah desa yang letak geografisnya berbatasan dengan Desa Kalibeji, Rowosari, Polobogo, Sraten dan wilayah Kota Salatiga.

Dilansir "gedangan.desa.id", Desa wisata Gedangan diresmikan pada tanggal 9 November 2016 dan sudah terdaftar di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Semarang dan Provinsi Jawa Tengah.

Sejarah singkat Desa Gedangan

Dahulu dimasa kolonial Belanda, Wijaya Kusuma dan Wicitra Kusuma beserta para bangsawan dari Keraton Surakarta dan prajuritnya melarikan diri karena tidak sependapat dengan kebijakan pihak kolonial.

 Akhirnya sampailah mereka ke suatu daerah yang aman, subur dan tak bertuan yang banyak ditumbuhi pohon "gedang" (pisang). Lalu menetaplah mereka disana dan desa tersebut pun terus berkembang, lalu dinamakan "Desa Gedangan".

Sedangkan versi kedua; Wijaya Kusuma dan Wicitra Kusuma beserta anak buahnya dari Keraton Solo (Surakarta) kalah dalam pertempuran melawan pasukan Belanda yang jumlahnya lebih banyak. 

Mereka sempat dikejar namun berhasil lolos dan bersembunyi di daerah yang dipenuhi pohon "gedang" atau pohon pisang. Untuk mengenang peristiwa tersebut, tempat itu dinamakan "Desa. Gedangan".

Masyarakat dan tokoh masyarakat menyadari potensi wisata di desa mereka. Daya dukungnya berupa sumber daya alam, budaya serta pertanian. Dan banyaknya pepohonan salak dan duku merupakan ciri khas dari desa ini.

Selain itu sumber air di Desa Gedangan sangat melimpah pun di musim kemarau. Tak pernah mengalami kekeringan. Air berlimpah bersumber dari "Sumber Mas Kali Odo". Ada sebagian yang menyebutnya "Kali Ngodo". Namun lebih populer dengan nama "Kali Odo", terletak di Dusun Karangnongko.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun