Mohon tunggu...
Noering
Noering Mohon Tunggu... Arsitek - Cari Ilmu dan Berbagi Ilmu

Bermimpi siang bolong tentang menjadi manusia nan paripurna dengan ditemani lensa plus 1.5

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

7 Kesalahan Umum yang Dihindari Saat Mendesain Rumah

6 Juli 2021   18:13 Diperbarui: 6 Juli 2021   18:48 738
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mendesain rumah kustom pertama kali, apa dan bagaimana

Ketika Anda merancang rumah tinggal secara kustom atau pribadi, maka Anda bisa mendesain sebebas yang anda mau. Salah satu contohnya adalah bebas menyusun daftar ruangan yang diinginkan. 

Jumlahnya bisa Anda buat mencapai belasan bahkan mungkin hingga puluhan ruangan. Sebaliknya, bila Anda ingin berhemat juga bisa, tidak masalah, tinggal dibuat seminimal mungkin isi daftarnya, semua sah saja.

Bagi Anda yang baru pertama kalinya mendesain seperti ini perlu lebih berhati-hati dan melakukan persiapan matang. Mengapa begitu? Karena Anda bisa menjadi terlalu bersemangat dan tergesa-gesa sehingga malah ada yang terlewat dalam desain Anda.

Berbeda cerita bila Anda kebetulan memang sudah menyewa jasa arsitek rumah untuk membantu dan menyiapkan desainnya. Namun bila tidak? Maka ada baiknya Anda mencoba menyimak tujuh poin dibawah ini.

7 kesalahan umum yang harus dihindari

1. Tempat penyimpanan atau gudang

Ilustrasi tempat penyimpanan (sumber: unsplash.com)
Ilustrasi tempat penyimpanan (sumber: unsplash.com)

Kebanyakan pemilik bangunan sangat antusias dengan desain kamar mandi utama hingga melupakan tempat penyimpanan. Dianggap sepele, padahal jangan pernah kita meremehkan kebutuhan akan tempat penyimpanan tersebut. 

Baru sadar kemudian ketika barang telah bertumpuk dan kehabisan tempat kosong, apa daya semua sudah terlambat.

Keberadaan tempat penyimpanan, lemari, gudang dan lainnya, selain bisa membuat rumah Anda tampil rapi dan bersih, juga bisa membantu meningkatkan nilai bangunan rumah Anda, siapa tahu perlu dijual kemudian, pindah tempat dan lainnya.

Jadi berikan perhatian yang cukup bagi tempat penyimpanan ini, jadikan ia sebagai fasilitas pendukung dalam desain rumah impian Anda, bukan remeh tidak berarti.

2. Mengabaikan Kamar Tidur Tambahan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun