Mohon tunggu...
Andri Kurniawan
Andri Kurniawan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Tulislah apa yang kamu pikirkan, cintailah apa yang menjadi milikmu. Kita semua berjalan menuju kesuksesan dengan caranya masing-masing, sebab ada yang harus dinanti, didoakan, serta diusahakan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Francis Uzoho, Kiper Omonia Nicosia yang Berhasil Meredam Manchester United

14 Oktober 2022   08:50 Diperbarui: 14 Oktober 2022   09:06 432
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
FranciscUzoho tampak dipuji oleh Cristiano Ronaldo karena penampilan apiknya dibawa mistar gawang Omonia (sumber: m.bola.net/Aga Deta)

Pertandingan dalam lanjutan Liga Eropa musim 2022/2023 tersaji tadi malam. Salah satunya mempertemukan Manchester United dengan Omonia Nicosia. Ini merupakan pertemuan kedua mereka.

Bertanding di Old Trafford, Jumat (14/10/22) dini hari, Manchester United hanya mampu menang tipis 1-0 atas Omonia Nicosia. Gol sumatawayang dicetak oleh Mc Tominay menit 90 tambahan.

Hasil ini merupakan kemenangan kedua bagi Manchester United, yang mana dipertemuan pertama Setan Merah sukses menang 3-2 atas Omonia Nicosia.

Francis Uzoho
Dibalik kemenangan Manchester United, ada sosok yang sangat berjasa, bukan pemain dari Setan Merah, tetapi penjaga gawang Omonia Nicosia, Francis Uzoho. Ia berhasil menjadi Man Of The Match dalam pertandingan dini hari tadi. Bagaimana tidak, setidaknya ia berhasil menggagalkan setidaknya 13 tembakan kearah gawang yang dilesakan oleh para pemain Manchester United.

Francis Uzoho layaknya superman yang terbang kesana kemari menyelematkan gawangnya. Hal tersebut tercermin dari statistik pertandingan yang cukup mencengangkan.

Statistik pertandingan Manchester United vs Omonia (sumber: screenshoot/dokumen pribadi)
Statistik pertandingan Manchester United vs Omonia (sumber: screenshoot/dokumen pribadi)
Penampilan Manchester United dini hari tadi bisa dikatakan tidak terlalu buruk juga, namun karena kegagahan Francis Uzoho dalam mengawal gawangnya membuat hanya 1 gol yang mampu menembus gawangnya dari belasan penyelamatan yang ia lakukan.

Penonton dan para pemain Omonia, serta Manchester United pun menyematkan pujian setinggi-tingginya kepada Francis Uzoho karena dapat tampil sebegitu gemilangnya.

Salah satu penyelamatan gemilang Francis Uzoho saat melawan Setan Merah (sumber: kumparan.com/Soni Insan Bagus)
Salah satu penyelamatan gemilang Francis Uzoho saat melawan Setan Merah (sumber: kumparan.com/Soni Insan Bagus)
"Saya pikir dia membuat 8 atau 10 penyelamatan hebat untuk timnya dalam pertandingan, tetapi pada akhirnya kami mencetak gol dan tentu saja dia membuat permainan yang hebat," ujar David De Gea usai pertandingan, dikutip dari bola.net, Jumat (14/10/22).

Francis Ozoho mengaku hari ini (melawan Manchester United) adalah penampilan terbaiknya selama menjadi kiper sepakbola dalam kariernya.

Saat ini Manchester United bertengger di peringkat 2 Grup E dengan raihan 9 poin, dibawah Real Sociedad yang mengoleksi 12 poin. Sementara Omonia harus terbenam di dasar klasemen tanpa satu poin pun.

Selanjutnya Manchester United akan bertemu dengan Sheriff, Jumat (28/10/22) dan Omonia harus menghadapi Real Sociedad dihari yang sama.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun