Mohon tunggu...
Andre Lolong
Andre Lolong Mohon Tunggu... Insinyur - Follow me @andre_gemala

Husband of a caring wife, father of two, car enthusiast, motorsport freak, Life learner..

Selanjutnya

Tutup

Balap Artikel Utama

70 Tahun Perjalanan Kejuaraan Dunia Formula 1

17 Agustus 2020   01:41 Diperbarui: 18 Agustus 2020   00:21 666
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejarah tercipta, Sang juara terlahir, Rekor terpecahkan.. Sejak pertama kali Formula 1 diadakan di Inggris tujuh puluh tahun lalu pada 13 Mei 1950; persaingan, duel sengit, pertempuran yang tidak terlupakan, pahlawan dan legenda yang datang dan pergi, generasi demi generasi, mewarnai perjalanan Formula 1 hingga hari ini.

Formula 1 dari dulu hingga kini merupakan cabang Motorsport dengan kasta tertinggi. Awalnya didominasi para aristocrat Eropa, dengan Para Pabrikan mobil maupun privateer berlomba menciptakan Mobil balap single seater, dengan mesin teranyar dan durable, dengan Pit Crew terhandal dan Pembalap bermental baja serta presisi.

Kini Formula 1 bukan hanya sebuah olahraga otomotif untuk menobatkan mobil terhebat dan pembalap terkencang, namun lebih daripada itu, Formula 1 merupakan industry yang menghasilkan lebih dari empat milliar US Dollar dalam setahun. Operation budget untuk setiap Team masing-masing mencapai empat ratus juta US Dollar dalam setahun. Hak siar, iklan dan unsur komersial lainnya menghasilkan satu miliar US Dollar setiap tahunnya.

Kelahiran Formula 1 tahun 1946

Sepeti apa wajah Formula 1 pada tujuh puluh tahun lalu? Association Internationale des Automobile Clubs Reconnus (AIACR) merupakan asosiasi pertama yang mewadahi Balap Grand Prix di Eropa pada tahun 1931. Mercedes Benz dan Alfa Romeo merupakan beberapa nama paabrikan mobil yang mendominasi pada saat itu. Namun dikarenakan Perang Dunia II, kejuaraan-kejuaraan Eropa dihentikan.

Hingga 1946, didirikanlah Commission Sportive Internationale (CSI) yang merupakan perpanjangan tangan dari AIACR. Augustine Perouse, sang President AIACR yang baru segera menginisiasi pertemuan membahas Grand Prix Formula 1 sebagai babak baru Balapan pasca Perang. Nama AIACR diganti menjadi Federation Internationale de l'Automobile (FIA) yang kita kenal hari ini.

Adalah Marquis Antonio Brivio -Sforza; seorang pembalap berkebangsaan Italia yang juga anggota FIA, pemenang 24-hour Spa Francochamps, diyakini yang berperan dalam memberikan ide awal tentang Formula 1.

Nama "Formula" diambil dengan maksud perpaduan aturan-aturan yang menjadi regulasi yang harus ditaati seluruh team dan "1" merupakan premier.

Awalnya mau dibuat Formula Internationale lalu sempat berubah jadi Formula A. Sebenarnya F1 sudah dimulai dengan menggelar balapan non-kejuaraan pertama di Grand Prix Turin 1946.

Sejumlah organisasi balap Grand Prix telah menetapkan aturan untuk kejuaraan dunia sebelum perang, namun karena penangguhan balapan selama Perang, maka Titel Pembalap untuk Juara Dunia disahkan tahun 1947. Sementara Titel Juara dunia untuk Constructor baru ada pada tahun 1958.

Grand Prix Formula 1946 (non-world championship)
Grand Prix Formula 1946 (non-world championship)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun