Mohon tunggu...
Agustinaria
Agustinaria Mohon Tunggu... Guru - Guru di SDN 4 Singkawang

Ilmu tanpa adab seperti api tanpa kayu bakar. Adapun adab tanpa ilmu itu ibarat ruh tanpa jasad. (Syaikh Abu Zakaria Yahya)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik dalam Pembelajaran Tematik dengan Menggunakan Multi Metode di Kelas IV SD Negeri 4 Singkawang

21 Januari 2023   13:57 Diperbarui: 21 Januari 2023   20:07 405
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Tantangan

Tantangan untuk Mencapai Tujuan

Saat pelaksanaan kegiatan pembelajaran terdapat beberapa hal yang menjadi tantangan, yaitu.

  • Kurangnya keaktifan peserta didik dalam proses pembelajaran.
  • Peserta didik belum terbiasa berdiskusi dan  mengemukakan pendapatnya dalam kelompok.
  • Peserta didik belum percaya diri dalam melakukan presentasi di hadapan teman-temannya.
  • Kurangnya keterampilan guru dalam membuat media pembelajaran berbasis TIK.

Pihak yang Terlibat

Kegiatan ini terlaksana karena ada dukungan dari beberapa pihak, yaitu kepala sekolah, rekan kerja, dan peserta didik.

Aksi

Langkah-langkah yang Dilakukan untuk Menghadapi Tantangan

Tantangan-tantangan yang ditemui saat pelaksanaan kegiatan pembelajaran perlu diatasi agar menjadi peluang sehingga kegiatan pembelajaran yang terlaksana secara kondusif. Langkah-langkah dalam menghadapi tantangan di dalam kelas menggunakan strategi mengidentifikasi masalah,  kemudian menentukan solusi.

Proses dalam penyelesaian masalah yaitu.

  • Untuk meningkatkan keaktifan peserta didik, saya menggunakan multi metode dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan pendekatan Saintifik, LKPD berbasis masalah , serta media pembelajaran berupa power point yang disisipi video pembelajaran. Saya juga memberikan motivasi kepada peserta didik agar terlibat aktif dalam kegiatan diskusi dengan memberikan reward kepada kelompok diskusi terbaik yang dinilai dari keaktifan, kerjasama, hasil kerja, dan penampilan.
  • Membuat kelompok belajar yang terdiri dari siswa yang heterogen secara karakter maupun kemampuan kognitifnya agar peserta didik berinteraksi dengan temannya, misalnya memberikan jawaban, tanggapan maupun saran sehingga kegiatan diskusi dapat berjalan dengan efektif.
  • Memberikan kesempatan kepada peserta didik yang kurang percaya diri untuk menjawab atau memberikan pendapatnya, memotivasi, serta membimbingnya.
  • Mencari literatur dengan membaca dan menonton tutorial membuat media pembelajaran berbasis TIK melalui internet. Selain itu, saya juga meminta bantuan rekan kerja saya untuk menjelaskan hal-hal yang kurang saya pahami. Kemudian saya mencoba membuat media pembelajaran dan meminta pendapat kepada rekan kerja saya dengan media pembelajaran yang telah saya buat.

Yang Terlibat Dalam Kegiatan Ini

Dalam melaksanakan strategi menghadapi tantangan-tantangan  tersebut melibatkan dukungan dari, kepala sekolah yang telah memberikan izin untuk PPL dan menggunakan fasilitas sekolah yang dibutuhkan saat pelaksanaan praktik, teman sejawat yang membantu mempersiapkan alat dan merekam video selama proses pembelajaran, dan peserta didik kelas IV A yang berjumlah 21 orang sebagai partisipan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun