Mohon tunggu...
Agung Webe
Agung Webe Mohon Tunggu... Penulis - Penulis buku tema-tema pengembangan potensi diri

Buku baru saya: GOD | Novel baru saya: DEWA RUCI | Menulis bagi saya merupakan perjalanan mengukir sejarah yang akan diwariskan tanpa pernah punah. Profil lengkap saya di http://ruangdiri.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

"Growth and Culture" untuk Perusahaan Anda

14 April 2018   01:54 Diperbarui: 14 April 2018   02:04 913
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Saya cuplik dari bisnis.temp.co berita 7 Feb 2017:

Karena itu, OJK memutuskan untuk mengambil alih manajemen AJB Bumiputera pada 21 Oktober 2016. Muliaman mengatakan salah satu upaya penyelamatan yang dilakukan OJK adalah merestrukturisasi internal perusaahan. Restrukturisasi bukan perkara mudah. Tantangan terbesarnya justru berasal dari internal perusahaan. Sebab ada perbedaan pandangan antara manajemen dan Badan Perwakilan Anggota (BPA).

Berita di atas tentu saja mengagetkan karena perusahaan raksasa yang sudah sekian puluh tahun eksis dapat tertimpa masalah.  Dan tentu aja seperti dikutip tempo di atas, tantangan terbesar justru berasal dari internal perusahaan. Apa itu internal perusahaan? Yaitu budaya perusahaan itu sendiri.

Berkaca dari kasus di atas, tentu saja dengan memulai usaha sekecil apapun, kita harus memperhatikan tentang pertumbuhan dan budaya ini.

Anda punya usaha? Tentu saja. Usaha apa saja dalam bidang apapun juga, sekecil apapun bentuknya tentu anda menginginkan pertumbuhan usaha anda. Istilah kerennya adalah 'Growth'

Kadang, ada yang merasa berhenti. Pertumbuhan usahanya dirasakan tidak ada alias jalan di tempat. Untuk itu tiga hal tolok ukur yang bisa dilakukan untuk pertumbuhan dan bisa anda terapkan dalam bidang usaha apapun juga.

Mengembangkan pasar yang baru, dengan produk yang sudah ada saat ini.

Mengembangkan produk baru, dengan pasar yang sudah ada saat ini.

Mengembangkan produk baru dan pasar baru (diversification).

Namun tentu saja ada beberapa faktor yang ikut menentukan pertumbuhan tersebut, salah satunya adalah corporate culture atau budaya organisasi yang ada.

"Setiap fase pertumbuhan usaha mempunyai kulturnya sendiri, dan setiap kultur mempunyai masa berlaku."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun