Mohon tunggu...
Agung Suharno
Agung Suharno Mohon Tunggu... Wiraswasta - Jurnalis Rakyat Tempo Institute, Kompas, Detik

Sembakopreuneur Bogor

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kyai Khotimi Bahri, Komisi Fatwa MUI Kota Bogor Ikut Bantu Pendidikan Korban Covid-19

22 September 2021   09:28 Diperbarui: 22 September 2021   17:47 377
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bogor, 18 September 2021

Kyai Haji Khotimi Bahri, Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia Kota Bogor tergerak untuk ikut membantu anak anak putus sekolah dan yatim korban Covid 19

Dampak dari Pandemi berkepanjangan adalah menurunnya ekonomi yang berdampak pada berkurangnya atau hilangnya pendapatan sebagian besar warga Bogor.

Keadaan ini berimbas pada pendidikan anak dengan tingginya persentase putus sekolah karena terbentur biaya pendidikan serta fakta dilapangan: anak dipaksa oleh keadaan dengan harus bekerja untuk menghidupi keluarga.

"Saya terpanggil untuk membantu dengan berkolaborasi dengan PKBM Bakti Nusa dengan Program Sekolah Gratis. 

Dengan adanya waktu belajar flexible anak terdampak di Bogor khususnya, dapat melanjutkan pendidikan sambil membantu ekonomi keluarga.

Saya pun dapat membagi ilmu saya agar mereka mempunyai bekal agama dan toleransi yang tinggi antar sesama.

disamping pendidikan reguler dan ketrampilan serta kewirausahaan yang juga akan diajarkan." jelas Kyai Khotimi.

img-20210922-174704-614b09b601019016b82b6f52.jpg
img-20210922-174704-614b09b601019016b82b6f52.jpg
"Alhamdulillah, Saya sebagai Kepala Sekolah PKBM Bakti Nusa dan perwakilan dari Yayasan Pendidikan SDM Unggul mengungkapkan rasa syukur atas bergabungnya Kyai Khotimi ke sekolah kami. 

Kami juga berterima kasih atas bantuan Kyai Khotimi yang juga menyediakan tempat di Masjid Raya Bogor melalui DKM agar program pendidikan gratis ini dapat lebih mudah dijangkau oleh anak anak di Kota Bogor khususnya." tambah Agung Udiyanto, Kepala Sekolah PKBM Bakti Nusa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun