Mohon tunggu...
ADE SATRIANA
ADE SATRIANA Mohon Tunggu... Guru - Do the best and pray. God will take care of the rest

Tenaga pendidik SLBN 1 Tanjungpinang Propinsi Kepulauan Riau.

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Gazebo di Tengah Kebun

26 Januari 2021   06:45 Diperbarui: 26 Januari 2021   07:06 549
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
diolah dari grid.id

GAZEBO DI TENGAH KEBUN ( Part 1)

KARYA: Tatianna De

Kulihat kerumun orang di seberang jalan. Aku segera mengurangi kecepatan laju mobilku. "Pasti ada kecelakaan," kata hatiku. Tiba-tiba dari arah depanku, seorang anak muda melambaikan tangannya ke arah mobilku. Aku segera menghentikan mobil di antara kerumunan itu.

"Maaf Pak, bisa bantu antar korban kecelakaan ke pelayanan kesehatan terdekat Pak?" tanyanya padaku.
"Kecelakaan apa Bang?" tanyaku kembali, dengan perasaan  ingin tahu.
"Anak perempuan mengalami kecelaakaan tunggal Pak. Ia menabrak pohon besar di tepi jalan itu, karena ingin menghindari mobil yang melaju kencang," tutur anak muda  itu sambil menunjuk ke arah pohon besar yang ada di tepi jalan.

Aku segera ke luar dari mobil dan bergabung dalam kerumunan. Anak muda itu, meminta beberapa orang yang ada di kerumunan untuk memberi jalan padaku. Kulihat seorang gadis remaja tengah pingsan terbaring di tepi trotoar. Pelipis, lengan tangan, dan kakinya berdarah. Seorang ibu dan beberapa orang berusaha menyadarkannya tapi gadis itu tidak siuman juga.

"Baiklah, tolong bantu angkat ke mobil saya!
 "Abang temani saya ya!" kataku dengan buru-buru masuk ke mobil. Anak muda itu dengan dibantu beberapa orang mengangkat korban dan membaringkan di kursi mobil.

Seorang ibu ikut juga dalam mobil untuk memangku kepala korban dan menjaganya supaya tidak terjatuh saat dalam perjalanan. Anak muda itu duduk  di depan, persis di sampingku.

Aku segera menghidupkan mesin dan membawa korban kecelakaan tadi ke pelayanan kesehatan terdekat. Tidak berapa jauh kulihat plang bertuliskan klinik kesehatan. Segera kumenuju klinik kesehatan tersebut. Kuhentikan mobil pas di depan pintu masuk ruang klinik.  

BERSAMBUNG

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun