Mohon tunggu...
Achi Hartoyo
Achi Hartoyo Mohon Tunggu... Editor - https://achihartoyo.com/

https://achihartoyo.com/

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Enam Manfaat Internet untuk Dunia Kesehatan yang Tanpa Sadar Sering Digunakan

17 Juli 2022   12:42 Diperbarui: 17 Juli 2022   12:44 1251
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Banyaknya manfaat internet untuk dunia kesehatan sudah tidak diragukan lagi. Dengan jaringan yang cepat dan murah, pasien bisa segera mendapatkan pertolongan. Bahkan, pasien secara mandiri bisa mencari tau informasi dan tindakan penyelamatan saat terjadi serangan suatu penyakit.

Akses internet kini semakin mudah. Banyaknya penyedia jasa internet (PJI) seperti IndiHome yang merupakan provider terpercaya sudah merambah pelosok desa. Tidak terbatas hanya di wilayah dengan akses transportasi mudah, penduduk yang tinggal di pulau terluar Indonesia pun bisa menikmati layanannya.

Manfaat Internet untuk Kesehatan

Wabah penyakit menular seperti Covid19 bisa menjangkiti siapa saja. Penularan penyakit yang begitu cepat mengharuskan dunia medis berinovasi lebih cepat. Semua harus dilakukan agar pasien mendapatkan pelayanan serta penanganan terbaik. Pusat kesehatan harus mudah diakses oleh siapa saja. Kemudahan akses membuat pasien tidak akan terlantar.

Meski jumlah tenaga medis dan rumah sakit terus ditingkatkan, kadang jumlahnya tidak bisa menutupi kebutuhan. Apalagi ketika terjadi pandemi. Pelayanan medis secara online bisa menjadi solusi agar pasien segera mendapatkan pertolongan.

Apa saja manfaat internet untuk bidang kesehatan? Berikut ini beberapa manfaat internet yang tanpa sadar sering Anda gunakan:

Memfasilitasi Konsultasi dengan Dokter secara Online

Hadirnya platform pelayanan kesehatan secara online, memudahkan pasien untuk berkonsultasi dengan dokter. Dengan menggunakan jaringan internetnya Indonesia, tanpa harus meninggalkan rumah pun, pasien bisa melakukan konsultasi dan mendapatkan saran pengobatan yang tepat.

Cara ini juga sangat mudah. Cukup mengunduh aplikasi, membuat akun dan mendaftar, pasien bisa langsung mendapatkan pelayanan. Pasien bisa memilih berkonsultasi dengan dokter umum maupun spesialis. Seperti halnya konsultasi secara langsung, dokter juga bisa memberikan rekomendasi tindakan medis yang harus dilakukan pasien.

Mempercepat Proses Pendaftaran

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun