Perpaduan Cerita, karya Culiner dan Foto 😁
Ketika peradaban sedemikian semakin maju. Maka penghargaan kepada mahluk hidup yang bernyawa adalah hal penting yang harus diutamakan.
Dimana kita semua dapat memberikan keselamatan kepada semua orang tampa pilih bulu. Ketika seseorang dalam keadaan darurat yang perlu mendapat pertolongan. Maka selayaknya kita semua bisa action memberikan pertolongan tersebut. Yaitu sebuah pertolongan sebagai kebutuhan dasar hidup seseorang.
Dalam tahapan memberikan pertolongan kepada mereka dalam keadaan darurat. Maka hal pertama yang bisa dilakukan adalah dengan mengutamakan keselamatan diri sendiri, keselamatan lingkungan dan tentunya keselamatan orang yang akan kita bantu.
Jika tidak ditemukan dari kedua hal tersebut, maka segeralah meminta bantuan ke nomer telepon 119 sebagai layanan keadaan darurat Dinas Kesehatan Kota Bandung.
Tindakan kita selanjutnya adalah (sambil nunggu ambulans datang) melakukan kompresi dada dengan cepat dan teratur selama kurang lebih 2 menit. Atau jika kita mampu bisa juga memberikan napas buatan dengan ratio 30 kompresi dada dan 2 kali napas buatan selama 5 siklus.
Setelah 5 siklus atau kira-kira 2 menit, maka segera kita lakukan cek nadi. Jika nadi tidak ada maka ulangi kompresi dada lagi.
Selama pelatihan penulis mendapat pemahaman bahwa melakukan CPR itu mudah. Cukup simple dan sederhana namun bisa menyelamatkan nyawa dalam keadaan darurat.
Dalam pelatihan ini juga dibahas beberapa cara pertolongan lainnya yang bisa dilakukan oleh petugas hotel atau orang awam lainnya seperti : Penanganan tersedak, Penanganan perdarahan, Penanganan patah tulang dan Cara evakuasi yang baik dan benar.