Mohon tunggu...
abraham raubun
abraham raubun Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Ahli gizi
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Olah raga, kuliner

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Nasi Tutug Oncom Makanan Karuhun Tasikmalaya

1 Februari 2023   12:15 Diperbarui: 1 Februari 2023   12:26 193
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Bertugas selama 5 (lima) tahun di kantor perwakilan UNICEF Jawa Barat-Banten jauh dari keluarga, terpaksa harus mandiri mengurus diri sendiri. Untuk menginap tidak masalah karena tinggal di hotel. Tetapi untuk makan, ibarat burung harus terbang berkeliling berkeliling dahulu mencari makanan yang sesuai selera saat itu. Untung saja hotel tempat menginap dekat dengan pasar Cihapit yang disekitarnya tersebar tempat makan dengan beragam menu tradisional. 

Salah satu makanan favorite saya nasi Tutug Oncom. Nasi bercampur oncom goreng atau bakar dan ditemani ikan asin ini, sederhana tampilannya, gurih dan lezat rasanya. Apalagi disantap hangat-hangat. Harganyapun murah, jadi patutlah jadi pilihan dalam rangka penghematan. Konon nasi Tutug Oncom ini menurut "sasakala"nya atau riwayatnya asli milik karuhun daerah Tasikmalaya, sang Mutiara Priangan, begitu daerah ini "katelah" atau dijulukinya.

Oncom memang produk hasil fermentasi ulah beberapa jenis kapang, seperti halnya Tempe. Bedanya oncom hasil olahan siap diperdagangkan setelah kapang menghasilkan spora sementara tempe hasil olahan diperdagangkan sebelum kapang menghasilkan spora. Jenis oncom ada dua, merah dan hitam. Oncom merah hasil kerja kapang Neurospora sitophila. Oncom adalah suatu produk fermentasi yang terkenal dengan menggunakan bahan baku bungkil kacang tanah atau ampas tahu.

Oncom hitam kiprahnya kapang Rhizopus Oligosporus. Oncom merupakan sumber asupan karbohidrat dan protein nabati yang cukup baik.juga mengandung kalsium Laik jadi pilihan dalam menu Gizi Seimbang yang dikonsumsi sehari-hari. Olahan makanan berbahan dasar oncom cukup banyak, ada combro, pepes oncom, sambal oncom yang biasanya dicampur dengan leunca. Leunca sendiri merupakan salah satu jenis sayur yang masih berkerabat dengan terung (Solanaceae). Memiliki nama latin Solanum Nigrum, leunca selama ini dikenal sebagai bahan tambahan di menu lalapan khas masyarakat Sunda. Buah leunca ini bisa juga dijadikan lalapan, zat besinya cukup tinggi hampir sama dengan yang dikandung oleh sayur bayam. Nasi Tutug Oncom merupakan dapat dikatakan dengan makanan yang diperkaya karena ditambah bahan makanan lain yang menambah asupan zat gizi dalam hal ini protein nabati dari oncom. Kuliner semacam ini perlu dilestarikan sebagai warisan budaya para leluhur.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun