Mohon tunggu...
Inovasi

Jurnalisme Masa Kini

7 September 2017   12:34 Diperbarui: 25 September 2018   10:16 838
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Perkembangan zaman yang semakin maju tentu membuat kehidupan manusia lebih mudah dalam segala hal, tanpa terkecuali dalam bidang mendapatkan informasi. Informasi apapun yang dicari pun sekarang semakin mudah dan cepat serta tanpa membutuhkan tenaga yang lebih, cukup dengan memegang sebuah Gedged dan membuka browser. Perolehan informasi tersebut itu di internet pun tidak lepas dari perah Jurnalisme Online dan Jurnalisme Multimedia. Namun banyak dari kita yang tidak tahu akan perbedaan dari Jurnalisme Online dan Jurnalisme Multimedia. Langsung saja kita bahas satu persatu.

Mulai dari jurnalisme online, jurnalisme ini sama seperti surat kabar atau koran, namun bedanya adalah berada di Internet. Jurnalisme online ini hanya memiliki dua bentuk media, yaitu teks atau tulisan dan gambar. Jurnalisme online ini bentuk informasinya masih sangat terbatas, karena hanya mengandung maksimal dua unsur saja, yaitu teks atau tulisan dan gambar, sehingga membuat para pencari informasi masih terbatas karena masih harus membayangkan suatu informasi atau berita tersebut. berbeda dengan jurnalisme multimedia yang dimana bisa dikatakan memiliki unsur yang lebih komplit. 

Para wartawan jurnalisme online juga biasanya menulis suatu berita sangat panjang, karena mereka hanya menjelaskan atau meberitakan suatu peristiwa melalui sebuah tulisan dan gambar saja. Karakteristik dari Jurnalisme online ini adalah mudah dan murah untuk didapatkan, namun keterbatasannya adalah konten atau isi dari Jurnalisme belum bisa terlalu memuaskan pembaca.

Lalu masuk ke Jurnalisme Multimedia, jurnalisme ini bisa dikatakan suatu bentuk pemenuhan kebutuhan manusia dalam segi informasi dengan cara yang lengkap. Seperti penambahan bentuk visualisasi gambar bergerak dan suara, statistik dan lain sebagainya. Contoh Jurnalisme multimedia ini seperti Youtube, namun dengan konten yang memiliki unsur berita atau informasi. Karakteristik dari Jurnalisme Multimedia ini adalah dimana selain aksesnya yang mudah dan murah, tampilan konten nya juga lebih lengkap, mulai dari penggambaran secara visualnya, seperti efek suara, gambar bergerak dan lainnya, juga tampilannya lebih menarik minat pembaca atau pengguna sehingga tidak membosankan.

Selain penjelasan diatas, ada 3 aspek yang membedakan antara Jurnalisme Online dan Jurnalisme Multimedia, yaitu: Interaktivitas, Individualisme dan Konvergensi.

1. Interaktivitas

Aspek ini mengacu kepada karakteristik dari kegiatan online. Artinya adalah bagaimana sebuah berita itu bisa mengajak si pembaca masuk kedalam sebuah berita tersebut. Misalnya melihat bagaimana respon pembaca tersebut terhadap sebuah berita, jika di Jurnalisme Onlie pasti respon pembaca akan biasa saja, akan tetapi respon dari pembaca Jurnalisme Multimedia akan lebih ekspresif dan lainnya.

2. Individualisme

Dengan majunya Zaman dan munculnya teknologi Internet semakin memudahkan interaksi antar manusia di dunia maya, termasuk juga interaksi antara si penulis berita dan pembacanya. Hal ini berarti semakin bisa membuat hubungan antara pembaca dan penulis, bagaimana pembaca bisa melakukan kegiatan lebih dari sekedar membaca, melainkan juga bisa meminta kepada penulis untuk misalnya membahas atau menulis berita lain. Disini ada dua cara yang bisa dilakukan oleh Penulis berita dalam melayani permintaan Penulis, yaitu disebut dengan Pull dan Push. Pull adalah cara penulis berita melayani pembaca dengan memberikan hyperlinks untuk sumber arsip yang banyak. Lalu yang kedua adalah Push, adalah sebuah cara yang dilakukan oleh Penulis berita dengan meminta pembacanya menuliskan apa yang dia inginkan serta butuhkan, lalu mengirimnya secara individu atau personal.

3. Konvergensi

Konvergensi media adalah penggabungan atau pengintegrasian media-media yang ada untuk digunakan dan diarahkan kedalam satu titik tujuan. Misalnya penggabungan antara teks atau tulisan, gambar bergerak, suara dan sebagainya menjadi satu kesatuan yang bisa dinikmati oleh pengguna atau pembaca.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun