Mohon tunggu...
Rinsan Tobing
Rinsan Tobing Mohon Tunggu... Konsultan - Seorang pekerja yang biasa saja dan menyadari bahwa menulis harus menjadi kebiasaan.

Seorang pekerja yang biasa saja dan menyadari bahwa menulis harus menjadi kebiasaan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Merengkuh Kehangatan Keluarga dengan "Bright Gas"

5 Oktober 2017   21:49 Diperbarui: 5 Oktober 2017   22:37 994
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di samping karena aspek subsidi, dimana Pertamina harus membantu masyarakat kurang mampu dengan produk 3 kilogram yang sering disebut gas melon, Pertamina bercita-cita memenuhi kebutuhan keluarga kecil. Keluarga yang 'agak berat' menjangkau gas 12 kg per bulannya dan sekaligus mengurangi penyalahgunaan gas 3 kilogram.

Loh, kok dilarang menggunakan gas 3 kilogram? Tentu saja dilarang bagi kalangan mampu. Soalnya, pemerintah lewat Pertamina berusaha mengangkat saudara-saudara kita yang kekurangan dengan memberikan subsidi. Jadi, bagi yang mampu janganlah menggunakan  gas 3 kilogram. Gas melon ini hanya untuk keluarga miskin.

Nah, selanjutnya dengan Bright Gas ini. Tabung disajikan dengan ukuran yang bisa dikatakan 'pas'. Berat totalnya hanya 12,6 kilogram. Tidak terlalu berat. Keamanannya juga ditingkatkan. Dengan double spindle valve system, tingkat kebocoran pada jalur keluar gas ini bisa dicegah.

Gas sebenarnya memuai dalam ruangan yang cukup panas. Dengan dual system ini, ada pengaman tambahan jika terjadi kebocoran pada katup pertama yang disebabkan perubahan tekanan dalam tabung yang dipicu suhu ruangan yang meningkat.

Lebih lanjut, Sarah Azzahra Riyaldi, Marketing Communcation Pertamina, menjelaskan bahwa ini tidak menjadi alasan untuk mengatakan bahwa tabung gas 3 kilogram tidak aman karena menggunakan single spindle valve system. Tetap saja aman, tetapi bagi sebagian orang ini penting setidaknya terkait alasan psikologis.

Yang lebih menarik dari Bright Gas ini adalah warnanya yang menarik dan mencolok. Arya Dwi Paramita, Corporate Secretary Pertamina, menjabarkan proses pencarian warna untuk Bright Gas ini. Awalnya warna pink dan oranye. Oranye mungkin terlalu kebelanda-belandaan. Tidak juga. Cuma kurang pas dirasa dan menurut keinginan pengguna dan riset pasar. Akhirnya pilihan jatuh pada pink fusiadan purple.


Warna-warna ini memberikan peluang pengembangan imajinasi bagi ibu rumah tangga. Warna dan bentuk merupakan elemen yang penting dalam urusan dekorasi rumah. Seperti disampaikan Miranti, seorang blogger dan founder Livingloving.net. Senyatanya, Pertamina telah memberikan peluang kepada ibu rumah tangga untuk dapat memadupadankan tabung Bright Gas dengan ruangannya. Ini meningkatkan 'harkat dan martabat' tabung gas ke tingkat yang lebih tinggi.

Bright Gas tidak hadir hanya sebagai kebutuhan rumah tangga yang berfungsi dalam kegiatan memasak. Tetapi, warna dan bentuknya serta ukuran yang tidak terlalu besar memberikan peluang untuk dekorasi ruangan dengan menggunakan elemen-elemen yang melekat pada tabung gas.

Bagi Miranti, ini juga hal yang diperhatikan ketika ingin mendekorasi rumah terutama bagian dapur. Bentuk dan warna itu menjadi semacam peluang untuk menempatkan tabung gas ini tidak hanya sebagai tujuan memasak, tetapi pada tujuan yang lebih luas yakni bermain-main dengan dekorasi dapur.

Tentunya, ibu-ibu suka dengan warna-warna cerah yang menggairahkan. Ini akan mendorong semangat untuk 'berbuat' lebih dalam menjaga kesehatan keluarga lewat sajian masakan keluarga yang diproses dengan cinta dan semangat serta gairah yang tercipta oleh keindahan.

Bahkan, jika tidak digunakan lagi, bisa dipastikan tabung ini dapat menjadi penghuni kamar tidur atau ruang tamu asal disesuaikan dengan dekorasi, diberikan elemen tambahan dan sekaligus memberi bentuk pada ruangan itu. Itu pasti. Sedikit kreativitas agaknya diperlukan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun