Mohon tunggu...
Putri Rahayu
Putri Rahayu Mohon Tunggu... Novelis - Mahasiswi

its me, dengan segala kekuranganku. Menyukai Badminton dan senang menulis

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Siapa Bilang Tuberculosis Limfadenitis Menyeramkan?

23 Juni 2019   10:51 Diperbarui: 23 Juni 2019   11:08 3310
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: cellcode.us

TBC ternyata tidak hanya ada di paru, tapi bisa juga ada pada bagian tubuh lainnya, seperti bakteri Mycobacterium tuberculosis (MTB) ini juga dapat menyerang bagian tubuh yang lain, seperti selaput otak, tulang, ginjal, rongga perut dan yang lainnya, namun kebanyakan dialami dan memiliki presentasi terbesar  yaitu Tubercullosis Limfadenitis atau TB kelenjar getah bening adalah penyakit ekstra paru. 

Ekstra paru ini adalah TB diluar paru seperti benjolan yang berefek ke paru. Yang awalnya berbahaya jika tidak di obati dan diatasi. Mampu menular tanpa kita sadari melewati bersin, batuk yang menyebar melalui udara jika tidak segera diberi obat.

Secara epidemologis , kasus TB kelenjar ini masih banyak ditemukan di negara berkembang termasuk di Indonesia bahkan banyak kasus ini menjadi kasus mematikan jika tidak dapat teratasi atau terlambat diobati. 

TB Kelenjar getah bening ditandai dengan benjolan di sekitar leher atau kepala , pusing , mual, tidak nafsu makan bahkan tidak bisa menelan, batuk kering, penurunan berat badan, demam, berkeringat saat malam hari. 

Penyakit ini menyerang ketika kita sedang lemah dan down ,memaksakan badan yang memang sudah letih dan tidak sanggup lagi. Karena memang semua orang punya kelenjar getah bening, namun jika kita down dia akan menyerang sehingga membengkak dan menjadi benjolan. Agak sedikit berbahaya jika tidak langsung diatasi yaitu gejala meningitis.

Salah satu jalan untuk untuk mengurangi dan  memastikan benjolan kempes sebesar biji jagung ini adalah minum obat OAT selama 6 bulan atau lebih secara teratur dan tidak boleh ketinggalan bahkan kelupaan, atau bisa dengan operasi jika benjolan sudah banyak dan membesar, membosankan memang jika harus meminum obat lama selama jangka panjang apalagi dengar kata "operasi". 

Harapan antara hidup dan mati ada disitu dan beberapa dokter mengatakan jika sudah menderita penyakit ini tak akan bisa sembuh, bakteri akan tetap ada di dalam tubuh yang mengakibatkan kalian menjadi putus harapan atau down.

Seketika pikiran menjadi seperti ini " Sampai kapan aku harus minum obat", "mengapa ini terjadi padaku", "aku malu punya penyakit ini", "lebih baik aku menjauhi temanku dari pada tertular", "jika mereka tahu apakah masih ingin berteman denganku?" , "apakah mereka masih mau dekat denganku?" dan mendengar kata ini dari orang sekitarmu sendiri, "jangan minum bekas dia", "jangan makan bareng dia", "jangan dekati dia". 

Ditambah dengan fikiran biaya berobat "obat nya mahal jangan berobat", Gimana perasaanmu ???  Hancur berkeping bagaikan kaca terpecah belah menusuk dada.

So you must move on gais, Abaikan itu semua, anggap saja hanya angin yang berlalu, jangan berkecil hati hidup kalian tidak akan lama, jangan berkecil hati  hidup kalian bergantung pada obat,  jangan sedih jika kalian menderita penyakit ini. 

Karena kalian adalah orang-orang terpilih pilihan Sang Pencipta, kalian adalah orang-orang yang sabar untuk menghadapi ujian ini. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun