Mohon tunggu...
Yuli Anita
Yuli Anita Mohon Tunggu... Guru - Guru

Jangan pernah berhenti untuk belajar

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Artikel Utama

Tips agar Belajar Matematika Lebih Mudah dan Menyenangkan

12 Juli 2022   06:08 Diperbarui: 12 Juli 2022   14:27 1066
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi belajar matematika (Sumber: shutterstock)

8. Mencoba mengerjakan soal dengan berbagai cara. Satu soal bisa diselesaikan dengan berbagai macam cara, tergantung dari mana kita memandangnya.

Contoh untuk menyelesaikan soal 31*15 + 19*15 kita bisa mengalikan masing-masing suku terlebih dahulu, atau menggunakan hukum asosiatif.

Cara 1 : 31*15 + 19*15 = 465 + 285 = 750

Cara 2 : 31*15 + 19*15= (31 + 19)*15= 50*15= 750

Menyelesaikan soal dengan berbagai trik membuat kita semakin kreatif sehingga bisa menerapkan konsep-konsep matematika sesuai kondisi soal.

Bagaimana dengan cara cepat? Boleh, tapi diusahakan paham dengan konsepnya. Belajar cara cepat tanpa memahami konsep, membuat kita bingung jika harus menyelesaikan soal yang sudah sedikit dimodifikasi.

Ilustrasi rajin berlatih mengerjakan soal (sumber gambar: Bimba)
Ilustrasi rajin berlatih mengerjakan soal (sumber gambar: Bimba)

9. Sabar dan telaten. Nah, ini yang paling penting. Dalam belajar matematika ( atau belajar apa saja) kesabaran sangat diperlukan. Jangan menyerah begitu gagal. Terus berusaha sampai bisa. Bisa dengan bertanya pada guru, atau browsing. Zaman sekarang sumber belajar banyak sekali asal kita mau mencari dan bisa memanfaatkannya.

Kesabaran pasti akan membuahkan hasil yang manis di belakangnya. Seperti nasehat dari Mariam Mirzakhani seorang ahli matematika dari Iran bahwa matematika akan menampakkan keindahannya pada pengikutnya yang sabar (The beauty of mathematics only shows itself to more patient followers).

Demikian beberapa tips agar belajar matematika lebih mudah dan menyenangkan. 

Awal tahun ajaran baru adalah saat yang tepat untuk membuat rencana dan strategi belajar baru agar ke depan hasil belajar yang diperoleh lebih bagus, termasuk dalam pelajaran matematika.

Akhirnya selamat menyongsong datangnya tahun ajaran baru.

Tetap semangat dan salam matematika :)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun