Mohon tunggu...
Yudye
Yudye Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

Menuju tak terbatas dan melampauinya

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Sannakji, Kuliner Gurita Menggeliat-Geliat Khas Korea yang Berpotensi Menyebabkan Kematian

23 Mei 2024   05:48 Diperbarui: 23 Mei 2024   05:53 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sannakji/Sumber gambar: wikimedia 

Sannakji, pernahkah kalian mendengarnya? Di Korea, sanakji adalah salah satu jenis kuliner seafood mentah yang sangat disukai. Hidangan ini terbuat dari nakji (bahasa Korea untuk gurita kecil). Sannakji dimakan dalam keadaan hidup, yang membuatnya mempunyai predikat makanan cukup ekstrem.

Pengolahannya potong-potong gurita yang masih hidup, lalu taburkan wijen, serutan daun bawang, dan saus ringan. Tentakel gurita tetap bergerak menggeliat bahkan saat disajikan di atas piring. Sannakji kadang-kadang disajikan utuh, jika tidak terlalu besar ukurannya.

Sannakji biasanya disajikan di restoran Korea dengan yang menyajikan makanan laut, tetapi terkadang juga dapat ditemukan di bar, di mana mereka disajikan sebagai makanan pendamping yang cocok untuk minuman beralkohol seperti soju.

Gurita/Sumber gambar: Foto oleh Elle Hughes: pexels.com
Gurita/Sumber gambar: Foto oleh Elle Hughes: pexels.com

Orang Korea banyak sekali yang menyukai makanan ini. Sannakji harus dimakan dengan cara tertentu karena salahnya cara memakannya dapat beresiko membahayakan nyawa.Tentakelnya dapat tersangkut di dinding tenggorokan dan hisapannya yang kuat, menyebabkan tersumbatnya saluran pernafasan  jika tidak dikonsumsi dengan cara yang benar.


Jadi, orang yang makan sannakji harus memegang potongan gurita dalam posisi yang benar. Selain itu, sebaiknya makanan dikunyah secara menyeluruh sebelum dimakan. Jika Anda biasanya memerlukan waktu beberapa detik untuk mengunyah makanan, Anda mungkin memerlukan waktu lebih lama untuk mencerna sannakji. Belum lagi sensasi menggeliat-geliat dari potongan tentakel gurita di dalam mulut.

Masih banyak kasus orang yang mual saat memakan sannakji dan bahkan meninggal dunia karena salah cara memakannya. Diketahui Sannakji menyebabkan kematian setidaknya enam orang Korea setiap tahunnya.

Bagaimana menurut pendapat Anda? Tertarik untuk mencoba kuliner Korea yang berisiko ini?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun