Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Kekacauan Multiverse Marvel Bermula dari "Loki"

16 Juli 2021   21:16 Diperbarui: 16 Juli 2021   21:18 1624
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Loki | Dok. Disney+ and Marvel Studio 

Jonathan Majors ini memang telah dikonfirmasi untuk hadir dalam "Ant Man and The Quantumania " dan memerankan "Kang The Conqueror", tapi ternyata karakter ini sudah lebih dulu muncul di serial Loki. .

Prediksi jika "Kang The Conqueror" adalah dalang dibalik TVA sebenarnya sudah muncul sejak lama, namun setelah kecewa dengan tidak adanya Mephisto dalam serial "WandaVision" maka penonton (termasuk penulis) tidak berekspektasi tinggi pada serial "Loki" ini.

Terlebih Jonathan Majors mengatakan jika dirinya tidak akan muncul dalam serial Loki, karena itu penulis menebak jika sosok dibalik TVA adalah Loki sendiri, entah itu varian Loki seperti apa, nantinya Loki itulah yang mengendalikan TVA dan prediksi itu ternyata salah.

Sebelum Majors, pernyataan dari pemeran Vision, Paul Bettany juga cukup membuat penggemar tertipu, saat Bettany mengaku jika dia akan bertemu dengan aktor hebat di episode terakhir "WandaVision", banyak yang mengira jika aktor itu adalah Benedict Cumberbatch , pemeran Docter Strange, namun ternyata aktor hebat itu adalah dirinya sendiri.

Selain "prank" dari Majors di akhir episode, pembawaan karakter "Kang" yang ternyata seorang yang slengean juga begitu menarik, entah ini mungkin ditujukan supaya penonton bisa melihat perbandingan dari varian yang lain dari Kang.

Peran Sophia Di Martino juga cukup mencuri perhatian dalam serial garapan Michael Waldron ini, akan sangat menarik jika Di Martino kembali muncul dalam seri atau film MCU lain dan memiliki andil besar dalam semesta marvel. Duet komedi antara Tom Hiddleston dan Owen Wilson juga jadi daya tarik kuat untuk series Loki, nampaknya Owen Wilson sudah bisa menggantikan Chris Hemsworth dalam membuat berbagai momen komedi nan iconic di masa depan.

Owen Wilson dan Tom Hiddleston | Dok. Marvel Studio 
Owen Wilson dan Tom Hiddleston | Dok. Marvel Studio 

Penutup.

Secara resmi series ini akan berlanjut di season dua, namun tak perlu menunggu season dua dari serial ini, kita nantinya juga akan bertemu dengan Loki dalam film "Doctor Strange : Multiverse of Madness", bisa jadi Doctor Strange akan membantu Loki membereskan kekacauan antar multiverse.

Eh tapi kalau multiverse udah beres, buat apa ada season dua ?

Rating

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun