Mohon tunggu...
Yose Revela
Yose Revela Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

YNWA. Wonosobo, 14 Juli 1992 yoserevela@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Naturalisasi Pemain, Solusi Instan yang Rumit

24 Maret 2023   05:26 Diperbarui: 24 Maret 2023   05:28 274
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Shayne Pattynama, sudah dinaturalisasi tapi belum bisa debut di Timnas Indonesia karena kendala administrasi (Bolasport.com)

Masalah yang dialami Shayne Pattynama dan Ezra Walian ini juga berpotensi terjadi pada Justin Hubner, jika proses naturalisasinya masih ingin dituntaskan.

Seperti diketahui, pemain tim muda Wolverhampton Wanderers ini sempat membela Timnas U-19 Belanda, dan belakangan memilih bergabung dengan pelatnas Timnas Belanda U-21 di Spanyol, dalam tim yang juga diproyeksikan untuk Euro U-21.

Terlepas dari tarik ulur yang masih berlangsung, catatan kurang bagus PSSI dalam mengurus administrasi jelas jadi titik lemah. Jadi, bukan kejutan kalau akhirnya Hubner memilih membatalkan proses naturalisasi, karena walau tuntas secara kewarganegaraan, status kepindahan federasinya belum tentu sudah tuntas.

Di satu sisi, pencarian pemain keturunan Indonesia, yang belakangan mulai menuntut standar tinggi memang bisa jadi satu solusi cepat, ditengah silang sengkarut sepak bola nasional.

Tapi, dengan masih belum bagusnya aspek administrasi, ditambah birokrasi yang rumit, seharusnya kasus Shayne Pattynama, Ezra Walian dan Hubner (apapun keputusan akhir si pemain) seharusnya bisa jadi peringatan bagus buat Erick Thohir dan jajarannya di PSSI.

Kalau aspek administrasi saja masih belepotan, apa kabar sektor yang lebih kompleks?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun