Mohon tunggu...
Yogaswara F. Buwana
Yogaswara F. Buwana Mohon Tunggu... Freelancer - Pemikir Bebas

Manifesto Kaum Bodo Amat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

12 Fakta Mahasiswa FIS UM Angkatan 2013, 2014, dan 2015

21 Februari 2023   07:40 Diperbarui: 21 Februari 2023   10:35 934
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu gazebo FIS UM (Mahasiswa FIS UM: Sumber Foto https://www.youtube.com/watch?v=F9m4y88fmFY )

Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Malang (FIS UM) Angkatan 2013, 2014, dan 2015, termasuk generasi awal mahasiswa FIS UM. Jadi mereka menyaksikan berbagai perubahan di FIS UM. 

Salah satu perubahan besar yang mereka saksikan di FIS UM adalah tempat penyelenggaraan perkuliahan FIS UM yang sebelum tahun 2016 mayoritas masih diselenggarakan di Gedung Anggrek dan Soka sampai kemudian dipindah total ke Gedung FIS yang baru. Berikut 12 fakta tentang mereka selama kuliah di fakultas muda,

1. Merupakan mahasiswa Pendidikan Geografi, Geografi, Pendidikan Sejarah, Ilmu Sejarah, HKn, Pendidikan IPS, atau Pendidikan Sosiologi

FIS UM berdiri pada tanggal 17 Agustus 2009 dengan jumlah prodi sebanyak 7 buah yakni Pendidikan Geografi yang berasal dari Fakultas MIPA, Pendidikan Sejarah dan Ilmu Sejarah yang berasal dari Fakultas Sastra (FS), dan HKn dari Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP). 

Pada tahun 2012 FIS mendirikan Prodi Pendidikan IPS, lalu pada tahun 2013 menyusul Prodi Geografi, dan selanjutnya tahun 2014 berdiri Prodi Pendidikan Sosiologi. 

2. Ikut Pembukaan PKPT di Graha Cakrawala

Graha Cakrawala. (Sumber Foto: komunikasi.um.ac.id/)
Graha Cakrawala. (Sumber Foto: komunikasi.um.ac.id/)

Nama ospek di UM saat itu adalah PKPT atau Pengenalan Kehidupan Perguruan Tinggi. Pembukaan PKPT dilaksanakan di gedung kebanggaan UM yakni Graha Cakrawala. Di dalam gedung yang megah tersebut, rektor akan mengucapkan selamat kepada para mahasiswa baru yang telah diterima sebagai mahasiswa UM.

3.  PKPT Hari Berikutnya di Fakultas Masing-Masing

          

Jadwal PKPT FIS UM 2014 (Sumber: FIS UM 2014)
Jadwal PKPT FIS UM 2014 (Sumber: FIS UM 2014)
Pelaksanaan PKPT pada hari berikutnya dilaksanakan oleh masing-masing fakultas. Panitia pelaksanaan utama PKPT terdiri atas BEM dan HMJ. Akan tetapi karena pada waktu itu gedung utama FIS  belum jadi, maka pelaksanaan PKPT masih numpang di aula gedung A3 dan aula gedung Pascasarjana. Para mahasiswa baru saat itu kebanyakan belum mengetahui bahwa tempat PKPT mereka masih numpang. 

 4. Sempat Merasakan Mayoritas Perkuliahan di Gedung Anggrek dan Soka

Ruang Kelas Gedung Anggrek (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi Offering G/llmu Sejarah UM 2014)
Ruang Kelas Gedung Anggrek (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi Offering G/llmu Sejarah UM 2014)
Setelah PKPT selesai, maka saatnya merasakan suasana dunia perkuliahan. Akan tetapi karena gedung FIS belum jadi, maka perkuliahan mayoritas dilaksanakan di Gedung Anggrek dan Soka yang dekat dengan Jalan Veteran. 

Hal-hal yang terkenang di dua gedung ini adalah mulai bangunan yang bergaya lama, sampai berbagai makanan yang bertebaran seperti gorengan, nasi goreng, hingga susu kedelai di depan gedung Soka yang dijual dengan konsep kantin kejujuran. Bagaimana ada yang rindu jajanan di depan Gedung Soka ?.

 

5. Mahasiswa Baru (Maba) Biasanya Wajib Mengikuti Acara Seminar yang Dilaksanakan di Gedung A3 

Seminar Di Gedung A3 (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi Offering G/Ilmu Sejarah  UM 2014 )
Seminar Di Gedung A3 (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi Offering G/Ilmu Sejarah  UM 2014 )
Pada saat Maba banyak dosen mewajibkan mahasiswa untuk mengikuti seminar. Namun dikarenakan gedung FIS belum jadi maka pelaksanaan seminar dilakukan di Gedung A3. 

Acara seminar tersebut mengundang berbagai pemateri dari berbagai keahlian sesuai jurusan yang ada di FIS. Dan tentu saja yang terpenting adalah foto-foto memakai almamater UM yang saat itu masih berwarna biru gelap. Namanya juga mahasiswa baru, jelas bangga menyandang status mahasiswa !. 


6. Pernah Nongkrong di Belakang Makam Pahlawan Jalan Veteran

Deretan Warung Di Belakang Makam Pahlawan Jalan Veteran (Sumber Foto: Google Map)
Deretan Warung Di Belakang Makam Pahlawan Jalan Veteran (Sumber Foto: Google Map)
Karena perkuliahan dilaksanakan di Gedung Anggrek dan Soka, maka tempat nongkrong terdekat adalah warung-warung yang terdapat di belakang makam pahlawan Jalan Veteran. Kita perlu menyeberang dahulu ke jalan veteran yang cukup ramai untuk mencapai tempat tersebut.

7. Momen KRSan Yang Berkesan

KRS Siakad UM (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi)
KRS Siakad UM (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi)
Saat menjadi maba dulu mungkin yang ada di dalam pikiran kita adalah keinginan untuk cepat lulus. Akhirnya banyak dari kita yang mengambil mata kuliah dari kakak angkatan saat momen KRSan. Akan tetapi seiring berjalannya waktu kita mulai menyadari bahwa kuliah juga perlu santai tidak melulu harus terburu-buru cepat lulus. 

Di momen KRS ini biasanya kita saling menghubungi teman sekelas untuk memastikan agar tidak salah dalam memilih mata kuliah di semester berikutnya. Kemudian agar KRS kita sah dan kita dapat mengikuti perkuliahan di semester baru, kita perlu meminta tanda tangan dosen PA secara langsung di kertas KRS yang telah dicetak. 

8.  Ikut Antre KHS

Gedung A3 UM (Sumber Foto: berkarya.um.ac.id)
Gedung A3 UM (Sumber Foto: berkarya.um.ac.id)

Setelah momen KRSan, ada hal yang tidak boleh dilupakan yakni mencetak KHS. Nah bagi kita mahasiswa FIS dari angkatan 2014 dan 2015 pasti pernah merasakan pengambilan KHS di dua tempat yang berbeda yakni Gedung A3 dan Gedung Rektorat yang baru lantai 2. KHS adalah dokumen yang penting saat Yudisium. Apabila KHS kita hilang, seingat penulis, kita harus melampirkan surat keterangan dari kepolisian agar dapat mencetak kembali.

 

9. Akhir tahun 2016 Gedung FIS 8 Lantai Selesai Dibangun

Gedung FIS UM (Sumber Foto: youtube.com/Fakultas Ilmu Sosial UM)
Gedung FIS UM (Sumber Foto: youtube.com/Fakultas Ilmu Sosial UM)
Selamat tinggal Gedung Anggrek dan Soka. Akhir tahun 2016 gedung FIS yang berjumlah 8 sebanyak 8 lantai sudah selesai dibangun. Saat itu gedung FIS adalah gedung tertinggi di UM yang selesai dibangun. Namun setelah rektorat diresmikan tahun 2017, gedung FIS menjadi gedung tertinggi kedua di UM. 

Nah, pemandangan biasa dari gedung  baru ini adalah antrean lift setiap hari masuk cukup padat dengan mahasiswa yang akan menuju ruang kelas lantai 2 sampai dengan lantai 7. Para mahasiswa yang tidak sabar mengantre akhirnya memutuskan lewat tangga. Penulis sendiri sudah sering berjalan kaki dari lantai 1 ke lantai 7 dengan berjalan kaki. Bagaimana ?, Lumayan sehat kan ?.  

10. Pernah Nongkrong di Kantin FIS

Kantin FIS UM (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi)
Kantin FIS UM (Sumber Foto: Dokumentasi Pribadi)

Ketika gedung FIS jadi dan seluruh perkuliahan sudah dilaksanakan secara efektif di gedung FIS, maka saatnya mahasiswa FIS menikmati indahnya kantin FIS. Ada dua cara untuk mencapai kantin FIS yakni melalui lorong utara dan lorong selatan. 

Apabila melalui lorong utara, kita akan melewati ruang sidang fakultas serta ruang DMF, sedangkan apabila melalui lorong selatan kita akan melewati ruang dosen sejarah, IPS, dan Sosiologi. Biasanya anak geografi nongkrong di kantin sisi utara, sementara anak sejarah nongkrong kantin di sisi selatan.  

11. Print Tugas Mendadak, Kopma Solusinya

Kopma UM (Sumber Foto: kopma.ukm.um.ac.id)
Kopma UM (Sumber Foto: kopma.ukm.um.ac.id)
Biasanya hal ini dilakukan oleh mahasiswa SKS alias mahasiswa Sistem Kebut Semalam yang baru print tugas menjelang dikumpulkan (deadline). Tempat terdekat print dari FIS ya Kopma. Namun apabila print di Kopma antri lama, maka bisa menjadi kesialan tersendiri, karena kita harus mencari tempat print di Fakultas Teknik (FT) atau tempat print di luar kampus yakni di Jalan Surabaya atau Jalan Ambarawa.  

12. Wisuda di Graha Cakrawala

Wisuda di Graha Cakrawala (Sumber Foto: youtube.com/UM Channel) 
Wisuda di Graha Cakrawala (Sumber Foto: youtube.com/UM Channel) 

Disambut sebagai Maba di Graha Cakrawala dan dilepas sebagai sarjana di Graha Cakrawala juga. Graha Cakrawala benar-benar menjadi tempat sejarah bagi seluruh lulusan UM. 

Saat wisuda, lulusan FIS UM memakai sleber dengan warna utama ungu yang merupakan warna bendera kebesaran FIS UM. Sayangnya memang tidak ada perayaan meriah pasca keluar gedung layaknya Fakultas Teknik (FT). 

 


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun