Mohon tunggu...
Ya Yat
Ya Yat Mohon Tunggu... Penulis - Blogger

Penyuka MotoGP, fans berat Valentino Rossi, sedang belajar menulis tentang banyak hal, Kompasianer of The Year 2016, bisa colek saya di twitter @daffana, IG @da_ffana, steller @daffana, FB Ya Yat, fanpage di @daffanafanpage atau email yatya46@gmail.com, blog saya yang lain di www.daffana.com

Selanjutnya

Tutup

Balap Artikel Utama

Fabio Quartararo Juara MotoGP Jerez, Marquez dan Rossi Gagal Finis

19 Juli 2020   22:19 Diperbarui: 20 Juli 2020   14:02 608
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Podium Jerez ala new normal (dok.motogp.com)

Setelah 21 tahun akhirnya ada lagi pembalap Perancis yang memenangi balapan kelas premier. Hari ini Fabio Quartararo, pembalap asal Perancis, memenangi balapan seri Jerez yang berlangsung di Spanyol. Ini balapan MotoGP seri pertama di tahun 2020 setelah tertunda akibat Covid-19 sejak Maret.

Balapan yang digelar tanpa penonton dan ketat dengan protokol kesehatan ini berlangsung penuh drama. Valentino Rossi gagal finis karena motornya trouble dan Marc Marquez yang dijagokan menang juga mengalami crash yang parah hingga ia harus ditandu masuk ke ambulans. Marc mengalami patah tulang lengan kanan atas (humerus) akibat kecelakaan ini dan akan dilakukan operasi di Barcelona Selasa besok.

Team mate Fabio Quartaro musim depan yaitu Maverick Vinales melengkapi di podium dua dan pembalap Ducati, Andrea Dovizioso berhasil berdiri di podium tiga. Cuaca Jerez yang panas membuat kondisi balapan panas juga. Lumayan bikin jantungan setelah berbulan-bulan nungguin kapan MotoGP akan mulai lagi.

Quartararo juara Jerez (dok.motogp.com)
Quartararo juara Jerez (dok.motogp.com)
Jalannya balapan
Balapan terdiri dari 25 lap. Fabio Quartararo memulai balapan dari posisi pole setelah memecahkan rekor kecepatan. Alex Rins dan Cal Crutchlow absen balapan karena cedera. Balapan kali ini didedikasikan untuk mereka yang terinfeksi Covid-19, dengan campaign melalui hashtag #RacingForThem #RacingAhead.

Vinales melakukan start sempurna dan meluncur ke depan. Marquez mengikuti di belakangnya. Top 3 saat ini adalah Vinales, Marquez dan Miller. Rossi kesulitan di posisi 10. Joan Mir crash dan out dari balapan. Duo rider Suzuki absen di Jerez.

Lap keempat Aleix Espargaro crash dan out. Vinales dan Marquez bertarung ketat. Gap Vinales ke Marquez terpaut 0.658 detik. Lap kelima Marquez nyasar ke gravel setelah kesulitan mengendalikan motornya. Ia balik ke trek lagi tapi di posisi belakang. Posisi 1 dan 2 sekarang adalah Vinales dan Miller yang terpaut 0,616 detik.

Vinales hepi di podium dua (dok.motogp.com)
Vinales hepi di podium dua (dok.motogp.com)
Lap keenam, Quartararo yang ada di posisi 3 mudah saja lewati Miller buat posisi dua. Kemudian ia mengincar Vinales. Marquez naik cepat dan sekarang di posisi 11. Lap 10 Vinales melebar dan sukses dilewati Quartararo serta Miller sekaligus. Marquez terpaut 1,7 detik dengan Quartararo.

Lap 13 Marquez gaspol mencatat fastest lap 1:37:372. Ia gampang saja melewati Valentino Rossi di posisi 9. The Doctor mungkin berpikir buang waktu aja melawan Marquez yang motornya jauh lebih cepat. 9 lap tersisa Marc sekaligus lewati Morbidelli dan Bagnaia. Gaspolll. Sementara Quartararo makin jauh meninggalkan Miller dan Vinales.

6 Lap tersisa Marquez lewati Dovizioso berbarengan dengan Vinales lewati Miller. Crew Marquez di garasi sungguh happy. Di lap ini Rossi mengalami masalah dengan motornya dan out dari balapan. Good bye Jerez. 5 Lap tersisa Marquez lewati Miller. Marquez posisi 3 sekarang. Ngejar Quartararo cukup sulit karena ia jauh di depan, tapi overtake Vinales di posisi 2 masih sangat mungkin.

motor The Doctor bermasalah bukannya lagi ngadem (dok.motogp.com)
motor The Doctor bermasalah bukannya lagi ngadem (dok.motogp.com)
Masuk ke tikungan 4 mimpi buruk terjadi. Marquez kehilangan kendali pada motornya. Bannya kayak ngunci gitu. Marquez terjatuh bersama motornya dan terbanting ke gravel. Saking kerasnya, ada percikan api muncul ketika motor bergesekan dengan aspal. Ya bayangin aja jatuh pas kecepatan lagi 200 km per jam. Marquez terlihat kesakitan. Ia ditandu masuk ke ambulans dan dibawa ke medical centre.

Quartararo melenggang tanpa ancaman ke garis finis dan jadi juara seri Jerez. Diikuti oleh Vinales dan Dovizioso. Dovi alon-alon asal kelakon eehhh podium. Balapan penuh drama akhirnya selesai.

Balapan selanjutnya digelar minggu depan di Jerez lagi. Hanya 13 balapan yang akan digelar di musim 2020. Seri Sepang dan Thailand belum jelas nih mau digelar atau nggak. Dengan cederanya Marquez, kemungkinan kecil Marc bisa ikut balapan minggu depan. But we'll see. Berikut hasil selengkapnya balapan seri Jerez dan posisi klasemen sementara :

hasil MotoGP seri Jerez (dok.motogp.com)
hasil MotoGP seri Jerez (dok.motogp.com)
klasemen sementara motogp 2020 (dok.motogp.com)
klasemen sementara motogp 2020 (dok.motogp.com)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun