Mohon tunggu...
Ilham Majehuri
Ilham Majehuri Mohon Tunggu... lainnya -

Aku Ingin menulis lebih baik.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

WORLD HEART DAY

30 September 2014   21:32 Diperbarui: 31 Agustus 2015   23:55 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 

Saya merasakan ini kira-kira setelah saya berumur 20 tahun. Nyeri di dada kiri,seperti di tusuk-tusuk, kadang kalau nyeri ya berat saya sampai kesulitan bernapas. Kadang juga nyerinya tembus sampai ke belakang.Ayah dan ibu penderita hypertensi.Ayah pernah mengalami cardiomegali,jadi saya memang punya faktor keturunan. Penyakit ini sering kambuh saat saya lelah atau terlalu banyak berpikir. Saya juga menderita sleep apnea (mendengkur). Saya tidak sanggup naik Roller Coster,bahkan yang paling ringan sekalipun,rasanya saya tak bisa bernapas. Saya juga mudah terkejut. Saya belum pernah Check Up. Ada apa dengan saya dokter? (Ibu RI) Jika anda berusia diatas 35 tahun, baiknya anda melakukan check up jantung rutin minimal 3 tahun sekali. Nyeri dada khas jantung biasanya bersifat seperti ditekan dan menjalar ke bahu / leher.

 

Saya pernha bahkan masih sering merasakan nyeri bagian dada sebelah kiri,rasanya agak panas dan nyeri begitu dan rasa sakit itu menjalar hingga leher,pundak,lengan,punggung sebelah kiri. Saya pernah tes EKG dan hasil jantung dinyatakan normal. Sudah beberapa dokter saya datangi,hasilnya kurang memuaskan jawabannya dikarenakan saya banyak pikiran dan ada yang bilang karena saya maag. Makan obat maag pun tak ada perubahan,rasa seperti itu. Saya rasakan 5-15 menit lalu hilang dan bisa timbul lagi. Sekarang kalau kambuh saya cueki saja. Kira-kira saya harus bagaimana ya? (Nn IS) Apakah ibu sudah melakukan pemeriksaan stress test dengan treadmill? Kalau belum rasanya itu yang harus dilakukan. Jika hasilnya juga normal dan gejala masih dirasakan maka ada kemungkinan terdapat suatu penyakit mikrovaskular pembuluh darah jantung yang dapat dideteksi dengan pemeriksaan nuklir spect test, tapi hanya beberapa center jantung besar saja yang menyediakan alatnya.

 

 

 

 

 

Assalamualaikum. Maaf dok saya mau bertanya. Setiap bangun tidur terkadang jantung saya berdegup kencang. Dan keluarga besar dari papa saya ada riwayat stroke. Apakah itu salah satu tanda gejala? (Ibu BM) Jantung berdegup kencang bukanlah gejala dari penyakit stroke. Dok suami saya merokok tapi sudah sebulan ini berhenti,dulu suami saya sering merasakan nyeri di bagian dada kiri. Sakit sesak sampai buat dia jatuh dan pingsan. Apa itu gejala sakit jantung dok? Suami tidak mau diperiksa..takut katanya..sekarang masih sesekali nyeri. (ibu RI) Dengan riwayat merokok dan nyeri dada yang berat hingga pingsan sangat ditakutkan merupakan gejala serangan jantung. Sebaiknya ibu secepatnya periksakan suami ke dokter jantung Suami saya berat badannya 97kg, tinggi badan 180cm, apakah masuk kategori overweight? Terus ayah dr suami saya juga punya jantung koroner, dan ibunya punya hipertensi, sekarang suami saya tensinya juga suka tinggi. Apakah suami saya punya resiko terkena jantung juga, terus bagaimana pencegahannya? Karena suami saya termasuk tidak pilih-pilih makanan dan menyukai makanan dengan lemak hewani. Ditunggu jawabannya. Terima kasih. (Ibu IT) BMI (Body Mass Index) Bisa dihitung dengan rumus BB (kg) / TB2 (m). BMI Suami ibu masuk kategori overweight. Dari riwayatnya suami ibu memiliki salah faktor resiko penyakit jantung, yaitu hipertensi. Baiknya dilakukan check up terlebih dahulu dengan memeriksa faktor resiko lainnya, yaitu kadar kolesterol dan gula darah, serta dilakukan pemeriksaan EKG.

 


 

Dok, saya mau bertanya mengapa ya setiap dengar suara keras atau ribut, saya cepat kaget dan jantung berdebar kencang seperti lemas? Terima kasih. (Ibu RN) Gejala tersebut disebabkan oleh respon syaraf simpatis yang terpacu. Karena jantung juga memiliki cabang syaraf simpatis maka ikut terpacu. Jangan khawatir, hal tersebut bukanlah tanda ibu memiliki masalah jantung.

 

 Dokter, aku mau tanya, bagaimana cara mengetahui kalau anak kita terkena penyakit jantung dok? Apakah orang yang tidurnya mengorok itu bisa disebabkan penyakit jantung? (Ibu RA) yang memiliki Anak penyakit jantung bawaan biasanya memiliki gejala seperti tampak kebiruan, cepat lelah, dan sesak nafas. Selain itu seringkali terdengar bising jantung pada saat diperiksa di dokter anak. Orang yang tidurnya mengorok bukan disebabkan.penyakit jantung

 

Telapak tangan saya suka berkeringat basah saat cemas, degup jantung keras ketika berbaring telentang sehingga gak nyaman, jadi kalau tidur selalu miring kesamping untuk menghindari degup tersebut, mohon penjelasannya. (Ibu RE) Telapak tangan yang sering berkeringat tidak ada hubungannya dengan penyakit jantung. Degup jantung yang keras saat terlentang terjadi karena saat berbaring aliran balik dari tubuh lebih banyak dibandingkan saat berdiri, sehingga katup jantung akan berbunyi lebih keras. Hal ini biasanya normal. Namun jika betul-betul mengganggu, baiknya ibu memeriksakan diri ke dokter untuk diperiksa dan didengarkan bunyi jantungnya.

 

Pembengkakan Jantung, Gagal Jantung Dokter, apa penyebab pembengkakan jantung? (Ibu NY) Pembengkakan jantung merupakan istilah yang kurang tepat – yang sebetulnya terjadi adalah jantung membesar ukurannya karena beradaptasi dari kelainan yang terjadi. Hampir semua jenis penyakit jantung akan berakhir menyebabkan pembesaran jantung

 

Dokter, Ibu saya berumur 51 tahun. Kata dokter ada pembengkakan jantung. Apapun yang dimakan, dada sesak dan berdebar-debar sakit sekali. Jadi tidak bisa makan apa-apa, kecuali nasi putih. Kenapa begitu ya dok? Dokter saya menyarankan untuk dioprasi, apakah bisa tanpa operasi dok? Ohya jika minum obat dadanya juga sakit. (Pak MZ) Ini sangat tergantung dengan diagnosa yang ditegakkan oleh dokter. Jika menyangkut sakit dada, maka kemungkinan merupakan kasus penyakit jantung koroner. Untuk sumbatan koroner yang berat atau banyak (3 atau lebih) lebih baik dilakukan operasi bypass.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun