Mohon tunggu...
Ferry Willi Riawan
Ferry Willi Riawan Mohon Tunggu... Pustakawan - Menjadi lebih baik

Habis Gelap Terbitlah Terang (R.A Kartini)

Selanjutnya

Tutup

Book

Resensi Buku: Lebaran di Mundu Indramayu (Sebuah Teropong Tradisi yang Tetap Lestari)

22 Mei 2024   04:09 Diperbarui: 2 Juni 2024   08:53 45
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: (Dokumentasi Pribadi).

Judul Buku : Lebaran Di Mundu, Indramayu (Sebuah Teropong Tradisi yang Tetap Lestari).
Penulis : Rahadiyan Duwi Nugroho, S.S., M.Hum. & Aniyawati, S.Hum.
Penyunting : Rahadiyan Duwi Nugroho, S.S., M.Hum. & Aniyawati, S.Hum.
Tebal Buku : 57 halaman.
Penerbit : CV. Embrio Publisher.
Tahun Terbit : 2022.


Pada tahun 2022, Buku yang berjudul Lebaran Di Mundu, Indramayu (Sebuah Teropong Tradisi yang Tetap Lestari) merupakan buku yang berisi pengalaman penulis sendiri Rahadiyan Duwi Nugroho, S.S., M.Hum. & Aniyawati, S.Hum, menyempatkan untuk balik kampung selama Idul Fitri. 

Buku ini tentu menceritakan pengalaman berharga dari penulis mengenai tradisi dan budaya masyarakat Mundu, baik lewat persamaan maupun perbedaan budayanya, sejarah, bahasa dan mata pencaharian masyarakat sekitar. Masyarakat Mundu sendiri terus mempertahankan tradisi dan budaya di hari Idul Fitri dari kakek dan nenek secara turun temurun agar selalu ada.  

Dalam isi buku Rahadiyan Duwi Nugroho, S.S., M.Hum. & Aniyawati, S.Hum menceritakan pengalaman penulis sendiri ketika pulang lebaran ke Desa Mundu, Kecamatan Karangampel, Indramayu. 

Disini penulis berkesempatan untuk pulang kampung dengan merekam segala aktivitas sosiokultural masyarakat selama Idul Fitri meliputi tradisi silaturahmi, memasak kuliner khas, liburan hingga berjualan mangga khas Indramayu yang sebenarnya hampir sama dengan masyarakat di Jawa Timur. 


Pembaca dari usia remaja hingga dewasa boleh untuk membaca buku ini. Karena akan mendapatkan gambaran serta wawasan infomasi baru tentang Desa Mundu, Kecamatan Karangampel, Indramayu Gaya bahasa yang dituliskan dalam buku ini sederhana dan mudah untuk dipahami. 

Adanya biodata penulis sangat memudahkan pembaca yang ingin mengenal dua nama penulis buku yakni Rahadiyan Duwi Nugroho, S.S., M.Hum. & Aniyawati, S.Hum. 

Buku yang berjudul Lebaran Di Mundu, Indramayu (Sebuah Teropong Tradisi yang Tetap Lestari) berisi tentang Sebuah Prolog, Lebaran di Mundu, Indramayu, Kesan dan Simpulan, Daftar Pustaka serta Biodata Penulis. 

Penulis berharap untuk yang membaca buku berjudul Lebaran Di Mundu, Indramayu (Sebuah Teropong Tradisi yang Tetap Lestari) bisa mendapat informasi tentang sejarah, mata pencaharian masyarakatnya dan bahasa daerah yang digunakan sehari-hari pada masyarakat Desa Mundu, Kecamatan Karangampel, Indramayu.


Kelebihan buku ini sangat cocok untuk dibaca untuk para remaja dan dewasa yang suka perjalanan atau traveling. Bahasa yang digunakan sederhana serta mudah dipahami. Cover buku juga bagus dengan desain menggambarkan Desa Mundu, Kecamatan Karangampel, Indramayu. Buku ini juga terdapat ilustrasi gambar dan tabel pada isi buku.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun