Mohon tunggu...
Miftahul Afif
Miftahul Afif Mohon Tunggu... wiraswasta -

Pembaca, Blogger, Wirausaha Kuliner. www.wirausahakuliner.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Cara Membersihkan Ikan Lele

5 September 2015   10:53 Diperbarui: 5 September 2015   11:33 1694
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Lele wirausahakuliner.com"][/caption]Ikan lele memiliki banyak kandungan gizi yang bermanfaat bagi manusia dan baik untuk dikonsumsi sehari-hari. Tapi, terkadang orang malas memasak ikan lele, karena tidak bisa membersihkan lendirnya. Tenang, berikut ada beberapa cara membersihkan lendir ikan lele. Ya, menurut berbagai penelitian, kandungan gizi ikan lele itu sama dengan kandungan gizi ikan salmon. Sehingga, jika kita makan ikan lele, maka tubuh akan mendapatkan banyak manfaat yang sama seperti yang diberikan oleh ikan salmon. Tapi berbeda dengan ikan salmon yang kulitnya bersih dan terang, kulit ikan lele penuh dengan lendir yang susah dibersihkan. Walhasil, banyak dari kita yang kadang jadi malas memasak ikan lele sendiri di rumah. Padahal, selain bisa menyesuaikan dengan selera keluarga, masak ikan lele sendiri juga lebih sehat. Beberapa cara berikut sangat membantu kita saat membersihkan lendir ikan lele. Sehingga, tidak ada alasan lagi untuk malas masak ikan lele sendiri di rumah :

Air Cuka dan Garam
Setelah ikan lele disiangi, rendam dalam wadah atau baskom yang berisi air dicampur cuka dan garam, selama 10 menit. Lalu, bilas kembali dibawah air yang mengalir.

Air Jeruk Nipis dan Garam
Taruhlah ikan lele yang sudah disiangi ke dalam wadah berisi air yang sudah dicampur dengan perasan jeruk nipis dan sedikit garam. Diamkan selama 10-15 menit, sampai lendir ikannya luntur kemudian Bilas sampai bersih.

Kunyit bubuk, Garam, dan Asam Jawa
Tabur dan lumuri ikan lele yang telah disiangi dengan setengah sendok makan garam, 2 ruas ibu jari asam Jawa, serta seperempat sendok teh bubuk kunyit yang diremas dengan kurang lebih 2-3 sendok makan air. Biarkan selama sepuluh menit, lalu bilas kembali dengan air sampai bersih.

 

Dengan Air Hangat
Masak air sampai mendidih kemudian masukkan ke dalam baskom dan campur dengan air yang agak dingin sampai air terasa hangat-hangat kuku. Kemudian masukkan ikan lele yang telah disiangi ke dalam baskom, dan biarkan 10 - 15 menit. Setelah Lendir ikan lele terangkat dengan sendirinya baru ikan dibilas lagi.

Memakai Abu Gosok
Sebelum disiangi, lumuri ikan lele dengan abu gosok yang biasa anda gunakan untuk mencuci peralatan masak, hingga permukaan tubuhnya tertutup. Kemudian gosok-gosok permukaan tubuhnya sampai lendir kulitnya luntur. Setelah lendirnya luntur, baru siangi ikan lele dan cucui dengan air mengalir sampai bersih. (berbagai sumber)

 

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun