Mohon tunggu...
Wiwin Zein
Wiwin Zein Mohon Tunggu... Freelancer - Wisdom Lover

Tinggal di Cianjur

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Inilah 8 Tim Perempatfinalis Kejuaraan Eropa U-21 UEFA 2023

29 Juni 2023   10:11 Diperbarui: 29 Juni 2023   10:13 326
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Duel dua pemain Italia dan Norwegia dalam laga terakhir fase Grup D Kejuaraan Eropa U21 UEFA (Sumber: https://twitter.com/Azzurri)

Pertandingan terakhir fase Grup C dan Grup D Kejuaraan Eropa U-21 UEFA 2023 dilangsungkan Rabu malam WIB (28/06) dan Kamis dini hari WIB (29/06).

Di Grup C di luar dugaan Israel mampu mengalahkan Republik Ceko dengan skor tipis 1-0. Sedangkan di pertandingan lain Inggris mempermalukan Jerman dengan skor 2-0.

Dengan hasil tersebut Israel berhak atas satu tiket ke perempat final. Israel lolos ke perempat final mendampingi Inggris yang sudah lebih dulu memastikan diri melaju ke perempat final.

Sementara itu di Grup D, Prancis menghajar Swiss dengan skor telak 4-1. Dan di pertandingan lain tanpa diduga Italia kalah 0-1 dari Norwegia.

Dengan hasil itu Prancis dan Swiss berhak mewakili Grup D ke perempat final. Sedangkan tim unggulan Italia harus tersingkir secara dramatis.

Italia dan Swiss sesungguhnya memiliki poin yang sama, yakni 3 poin. Bahkan Italia memiliki selisih gol yang lebih baik dari Swiss. Secara head to head pun Italia unggul atas Swiss.

Tapi aturan main dalam Kejuaraan Eropa U-21 UEFA sedikit berbeda dengan aturan main kejuaraan atau turnamen lain pada umumnya. Jika aturan selisih gol keseluruhan dalam satu grup dan head to head diberlakukan, jelas Italia yang berhak lolos ke perempat final. Sebab Italia akan menempati runner up Grup D.

Aturan main dalam Kejuaraan Eropa U-21 UEFA adalah ketika ada tim yang memiliki poin yang sama, maka tim-tim tersebut dibuat "klasemen kecil". Seperti di Grup D itu Swiss, Italia, dan Norwegia sama-sama memiliki poin yang sama, yakni 3 poin.

Di antara tiga tim tersebut, yakni Swiss, Italia, dan Norwegia dilihat selisih gol yang mereka buat tanpa menghitung selisih gol ketika ketiganya melawan Prancis. Dari hasil itu didapatkan Swiss memiliki selisih gol lebih baik dari Italia dan Norwegia. Swiss memiliki selisih gol 4-4, Italia 3-3, dan Norwegia 2-2.

Lolosnya tiga tim, yakni Israel, Prancis, dan Swiss ke perempat final melengkapi lima tim lain yang sudah lebih dahulu lolos ke perempat final. Kelima tim tersebut adalah Georgia, Portugal, Spanyol, Ukraina, dan Inggris.

Babak perempat final akan dilangsungkan mulai Sabtu malam WIB (01/07) sampai dengan Senin dini hari WIB (03/07).

Laga perdana perempat final Kejuaraan Eropa U-21 UEFA akan dibuka oleh pertandingan antara juara Grup A Georgia melawan runner up Grup C, Israel (01/07).

Kemudian disusul dengan pertandingan antara Spanyol versus Swiss, Inggris lawan Portugal (02/07), dan terakhir Prancis kontra Ukraina (03/07).

Pemenang pertandingan perempat final berhak melaju ke babak semifinal. Babak semifinal sendiri akan dilangsungkan pada tanggal 5-6 Juli 2023.

Sedangkan partai puncak, yakni partai final Kejuaraan Eropa U-21 UEFA 2023 akan dilangsungkan pada tanggal 8 Juli 2023. Stadion yang akan digunakan adalah Adjarabet Arena, Georgia.

Di antara 8 tim perempatfinalis Kejuaraan Eropa U-21 UEFA 2023, Spanyol merupakan tim tersukses dalam turnamen ini. Spanyol tercatat telah lima kali meraih trofi Kejuaraan Eropa U-21 UEFA. Spanyol meraihnya pada tahun 1986, 1998, 2011, 2013, dan 2019.

Berikutnya tim tersukses kedua setelah Spanyol dari 8 tim perempatfinalis Kejuaraan Eropa U-21 UEFA 2023 adalah Inggris. Inggris tercatat telah dua kali meraih trofi Kejuaraan Eropa U-21 UEFA. Inggris meraihnya pada tahun 1982 dan 1984.

Satu tim lagi yang sukses pernah meraih trofi Kejuaraan Eropa U-21 UEFA dari 8 tim perempatfinalis adalah Prancis. Prancis tercatat satu kali meraih trofi Kejuaraan Eropa U-21 UEFA. Prancis meraihnya pada tahun 1988.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun