Mohon tunggu...
Gadget

Perubahan Majalah “Hai” Menjadi Seutuhnya Online

19 Juli 2018   14:20 Diperbarui: 19 Juli 2018   14:28 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Penggunaan media sosial saat ini tidak hanya digunakan oleh para profesional atau bisnis, penggunaan website ini sekarang banyak digunakan oleh masyarakat, organisasi kecil atau besar, atau individu. Menggunakan konten perangkat lunak sistem manajemen yang memungkinkan bagi individu untuk membuat, mengelola dan memelihara website dengan mudah untuk mereka sendiri.

Sistem manajemen konten menyederhanakan pembuatan website dengan menyediakan layanan yang mudah untuk dipahami oleh orang-orang yang tidak memiliki pengetahuan dalam pemrograman web. 

Dalam sistem manajemen konten kehadirannya sangat beragam, tetapi untuk sistem manajemen konten dalam negeri masih sangat kecil dan masih memerlukan beberapa pengetahuan tentang pemrograman web, sehingga penulis mencoba menerapkan suatu system manajemen konten yang meminimalkan penggunaan pemrograman situs basis pengetahuan dengan contoh kasus majalah hai sebagai salah satu kerangka kerja yang paling banyak didokumentasikan sehingga banyak orang yang mampu membuat, mengelola dan memelihara situs web.

Seiring dengan bertambah usianya pemasaran media massa khusunya media cetak, majalah tetap menemani kita. Majalah masih tetap eksis di abad digital ini dan masih terus mengalami perkembangan. majalah adalah penerbitan yang dicetak menggunakan tinta pada kertas dan diterbitkan secara berkala. 

Sedangkan menurut kbbi majalah adalah terbitan berkala yang isinya meliputi berbagai liputan jurnalistik dan pandangan tentang topik aktual yang patut diketahui pembaca, menurut waktu penerbitannya dibedakan atas majalah bulanan, mingguan, dan sebagainya, menurut pengkhususan isinya dibedakan atas majalah berita, wanita, remaja, olahraga, sastra, ilmu pengetahuan tertentu, dan sebagainya.

Majalah HAI merupakan majalah Indonesia yang memiliki umur terbit sangat  lama.   Majalah ini memuat tema film, musik, pendidikan, gaya hidup serta informasi terkini lain yang diminati oleh remaja pria.  Pada awal terbit majalah ini masih banyak di isi oleh rubric bertema komik, oleh karea itu masa tersebut cerita komik masih memiliki banyak penggemar dikalangan remaja. 

Yang kita kita ketahui tentang media konvensional merupakan diantaranya: TV, Radio, Koran, Majalah dan lain sebagainya . memang sudah saatnya HAI lebih fokus di platform digital. Perubahan strategi publikasi ini semakin memudahkan  para pembaca majalah HAI yang kebanyakan berasal dari generasi millennial atau muda . Anda bisa mengakses informasi seputaran musik, sekolah, kampus, dan gaya hidup khas HAI kapan pun dan di mana pun selain itu HAI ingin selalu hadir realtime, kapanpun membutuhkan HAI. 

Hal ini membuktikan bahwa perkembangan zaman saat ini tidak dapat di pungkiri, banyak masyarakat yang semula embaca sebuah konten  secara manual melalui Koran, majalah atau berita lainnya saat ini sudah memilih untuk menggunakannya secara digital atau online karena selain mudah di akses dan cepat juga masyarakat lebih praktis dalam penggunaannya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun