Mohon tunggu...
Wijaya Kusumah
Wijaya Kusumah Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Indonesia

Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Kiprah PGRI yang Selalu Dinanti

3 Januari 2023   08:34 Diperbarui: 3 Januari 2023   10:28 537
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri
Dokpri

Kegiatan temu penulis sudah terlaksana dengan lancar di gedung guru Indonesia. Berbagai saran dan masukan sudah kami terima dengan baik. Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dari semua anggota PGRI. Mari kita tunjukan kiprah PGRI di bidang literasi dalam membangun negeri.

Dokpri
Dokpri

Kami segenap pengurus PGRI dari tingkat pusat hingga daerah mengucapkan selamat tahun baru 2023. Semoga di tahun 2023 kiprah PGRI semakin baik lagi dan dirasakan kebermanfaatannya oleh semua guru Indonesia.

Banyak guru yang semakin mudah mendapatkan kartu anggota dan membayar iurannya. Sampai saat ini masih saja ada anggota yang belum menunaikan kewajibannya membayar iuran anggota.  Sehingga masih ada pengurus daerah kabupaten atau kota yang belum menyetorkan iurannya ke pengurus besar PGRI. Semoga semakin banyak anggota yang tertib membayar iuran anggota PGRI.

Kita juga berharap semua pengurus PGRI yang diberikan amanah untuk memimpin PGRI dapat menjalankan tugas dengan baik dan memenuhi harapan semua anggotanya.  Selain kesejahteraan guru kita juga harus terus meningkatkan kompetensi guru. 


Kami meningkatkan kompetensi guru melalui jalur literasi. Semoga kehadiran KBMN PGRI dapat membuat kiprah PGRI semakin dinantikan para guru Indonesia. Semua guru punya blog pribadi yang terkelola dengan baik.  Semua guru dapat menciptakan informasi yang bermanfaat untuk memberikan semangat belajar murid-murid atau siswa yang diajarkannya.

Kiprah PGRI yang semakin dinantikan semoga dapat berjalan sesuai dengan harapan semua anggotanya. Ayo beri kritik yang membangun agar PGRI semakin baik dalam memberikan pelayanan kepada anggotanya. Yuk kita bantu semua pengurus PGRI untuk dapat mewujudkannya. Hidup guru. Hidup PGRI. Solidaritas yes!

Salam blogger persahabatan

Omjay

Guru blogger Indonesia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun