Mohon tunggu...
Wicaksono
Wicaksono Mohon Tunggu... Guru - ASN

Traveling is amazing

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tim MTsN 1 Bantul Ikuti Sosialisasi Program ZI WBK

17 April 2024   08:10 Diperbarui: 17 April 2024   08:10 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bantul(MTsN 1 Bantul)--Tim Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi MTsN 1  Bantul mengikuti sosialisasi Program Zona Integritas (ZI) Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Kegiatan dilaksanakan pada Selasa (16/04/2024)  di MTsN 9 Bantul. Tim terdiri atas Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha, Para Wakil Kepala Madrasah dan dua orang guru. Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, S.Pd selaku tuan rumah menyampaikan bahwa kegiatan Sosialisasi ZI WBK diikuti oleh tiga belas madrasah se Kabupaten Bantul yang berjumlah 65 orang ditambah dari MTsN 9 Bantuk 40 orang, Total 105 orang.

imam 2 gambar
imam 2 gambar
Kegiatan di buka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, H Ahmad Shidqi, S.Psi., M. Eng. Dua hal pokok yang disampaikan beliau  " Pertama, Zi WBK, meskipun sulit, membosankan, sedikit-sedikit kerja, harus dilakukan oleh Seluruh madrasah yang ada di Kabupaten Bantul sebagai implementasi dari raker di Kaliurang pada Bulan Februari Lalu. Setiap madrasah hanya mempunyai  satu kebijakan yaitu kebijakan bersama. Kedua adalah Kemudahan Pelayanan. Madrasah sebagai pelayan masyarakat harus memberikan inovasi yang memudahkan pelayanan yang baik kepada masyarakat, baik itu siswa, orangtua dan masyarakat. Salah satu perubahan pelayanan adalah melalui PTSP" jelasnya.

Sebagai nara sumber dalam kegiatan tersebut adalah Nur Hasanah Rahmawati, S.Ag., M.M.  "Ada lima langkah menuju ZI WBK yang berkah.  Pertama adalah Komitmen. Di awali dengan membuat tim ZI WBK, internalisasi kepala sebagai role model. Kedua Pemenuhan eviden enam pokja dan monev setiap triwulan. Ketiga adanya inovasi, yang meliputi inovasi pelayanan, inovasi kinerja dan inovasi anti gratifikasi.Keempat adalah publikasi dan yang kelima adalah submit Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI)"  kata Nur Hasanah Rahmawati.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun