Mohon tunggu...
Wahyu Sapta
Wahyu Sapta Mohon Tunggu... Penulis - Penulis #Peraih Best In Fiction Kompasiana Award 2018#

Menyatulah dengan alam, bersahabatlah dengan alam, ikuti alirannya, lalu kau rasakan, bahwa dunia itu indah, tanpa ada suatu pertentangan, damai, nyaman, teratur, seperti derap irama alam berpadu, nyanyian angin, nyanyian jiwa, beiringan, dekat tapi tak pernah berselisih, seimbang, tenang, alam, angin, jiwa, mempadu nyanyian tanpa pernah sumbang...

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Serunya Memasak Ikan Nila Asam Manis di Akhir Pekan

8 Januari 2022   17:57 Diperbarui: 9 Januari 2022   19:22 1554
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Memasak Ikan Nila Asam Manis di akhir pekan. | Foto: Wahyu Sapta.

Sudah akhir pekan lagi, nih. Tidak terasa ya, bulan Januari sudah hampir memasuki pertengahan bulan. Ya, ya, memang sang waktu itu berlalu demikian cepat. Seperti perlombaan, kita harus berkejaran dengannya. 

Kalau tidak mau ketinggalan, ya harus menyesuaikan langkah, agar selalu beriringan dan bisa melampaui. Semoga bisa, ya! Harus dong. Semangat!

Eh, mirip aku dan kamu, yang harus berjalan beriringan, menyesuaikan langkah, terus juga harus kompak dan saling menghargai satu sama lain. Tujuannya? Masa depan! Tsaaah...

Nah, di akhir pekan seperti ini, biasanya saya sedikit lebih santai. Acara bebas, karena menikmati hari tanpa beban. Menyalurkan hobi menjadi sasaran utama, jika tidak sedang bepergian kemana-mana.

Saya lebih suka memasak untuk keluarga di rumah. Ada resep yang ingin saya coba. Kebetulan di lemari es ada ikan nila. Hem, pas banget nih, jika dimasak asam manis. Sudah lama pengin banget masak dengan resep ini.

Biasanya bumbu asam manis itu identik dengan ikan gurami. Tetapi karena di dapur adanya ikan nila, ya sudah, memakai ikan nila saja. Tidak menjadi masalah. Tetap enak dan maknyus, kok. Apalagi harganya lebih murah jika dibanding dengan ikan gurami. Lebih hemat buat kantong, dong.

Proses memasaknya sama. Bumbunya juga sama. Jadi, yuk, memasak ikan nila bumbu asam manis ala saya. Seperti biasa, resep ini saya buat praktis dan tidak ribet, agar cepat tersaji. Karena biasanya anak-anak suka ribut kalau kelamaan. Hahaha... biasa tuh, mereka masih dalam masa pertumbuhan. Lagi suka banyak makan.

Baiklah, persiapkan terlebih dahulu bahan dan bumbunya, agar tidak kelupaan dan mempercepat dalam proses memasak. 

Persiapkan terlebih dahulu bahan dan bumbunya. | Foto: Wahyu Sapta.
Persiapkan terlebih dahulu bahan dan bumbunya. | Foto: Wahyu Sapta.

Check it out!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun