Mohon tunggu...
Wafiq Zuhair
Wafiq Zuhair Mohon Tunggu... Freelancer - #SahabatPedalaman

insanbumimandiri.org

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Waspadalah! Virus-virus Ini Bisa Membunuhmu

3 Februari 2020   10:32 Diperbarui: 3 Februari 2020   13:25 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

*disclaimer tulisan ini sudah terlebih dahulu dimuat di indonesiana.id

#Sahabat pasti sudah tidak asing lagi dengan penyakit-penyakit yang disebabkan oleh virus. Sebut saja flu, batuk, cacar air, campak, polio, dan lain sebagainya. Perlu #Sahabat ketahui, virus adalah mikroba yang hanya bisa hidup jika menempel pada makhluk hidup lainnya. Virus yang menempel tersebut akan mengubah sel normal menjadi sel yang berbahaya untuk kesehatan.

Virus-virus berbahaya itu akan menyebabkan penyakit dan juga menyerang sel-sel tertentu pada  bagian tubuh, seperti menyerang sel pada sistem pernapasan, darah, dan pankreas. Tidak jarang virus-virus ini mengancam kehidupan manusia dan menyebabkannya hingga meninggal. Berikut adalah 3 virus mematikan yang dapat menyebabkan kematian pada manusia :

1. Virus Corona 

Akhir-akhir ini kita dihebohkan oleh kemunculan virus corona di China. Virus yang mulai tersebar di awal tahun 2020 itu telah menewaskan lebih dari 80 orang dan lebih dari 2.700 lainnya terinfeksi di seluruh dunia, sebagian besar di China. Virus corona menyebar ke 13 negara, mulai dari Thailand, Singapura, hingga Amerika Serikat (AS).

Virus ini memunculkan gejolak di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Berbagai tindakan pun dilakukan, mulai dari pemasangan thermal scanner di setiap sarana transportasi umum seperti bandara dan pelabuhan. Pemerintah pun melarang sementara warga negara China untuk berkunjung agar terhindar dari penyebaran virus corona yang mungkin saja terjadi. 

Salah satu daerah di Indonesia yang berfokus untuk melakukan pencegahan adalah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Sebagai salah satu destinasi yang banyak dikunjungi wisatawan asing, provinsi berbasis kepulauan itu melakukan langkah-langkah preventif atau pencegahan dalam menghindari masuknya virus corona yang mungkin saja dibawa oleh wisatawan asing yang datang berkunjung.


Pemerintah NTT  berkoordinasi dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) mengaktifkan sembilan alat deteksi panas tubuh manusia di pelabuhan agar dapat mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Apa itu Virus Corona?

Nama corona diambil dari bentuknya yang mirip dengan mahkota (corona) saat dilihat dari mikroskop. Sebenarnya virus ini tidak berbahaya, haya menyebabkan sakit pernapasan sedang seperti flu biasa. Namun, beberapa jenis coronavirus dapat membawa bibit penyakit yang berbahaya dan mematikan, seperti 2019 Novel Coronavirus (2019-nCoV) atau yang terjadi di daratan China saat ini. Dilansir dari situs resmi WHO, virus corona termasuk keluarga besar virus yang juga menyebabkan MERS dan SARS. Virus ini telah menyebabkan 800 orang meninggal di Tiongkok pada tahun 2002.

Gejala Virus Corona

Virus Corona menyebabkan gejala ringan hingga gejala berat. Mulai dari demam biasa hingga sakit pernapasan yang akut. Hal ini dibuktikan dari keluhan para pasien yang terjangkit yang merasakan demam berkelanjutan, sakit kepala, batuk, dan kesulitan bernapas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun