Mohon tunggu...
Moch Abul Wafa
Moch Abul Wafa Mohon Tunggu... Administrasi - mediapantura.com
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

WARtawan NETijen (WARNET)

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Satlantas Polres Bojonegoro Gelar Patroli Blue Light

8 Desember 2021   10:50 Diperbarui: 8 Desember 2021   11:02 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bojonegoro – Untuk mengantisipasi gangguan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Bojonegoro, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bojongeoro melaksanakan patroli langit biru di malam dini hari, Senin (7/12/2021).“Kita lakukan patroli langit biru untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas pada jam rawan tindak pidana atau kejahatan jalanan  juga termasuk balap liar,” kata Kasat Lantas, AKP Rizal Nugra Wijaya.

Rizal menambahkan patroli langit biru merupakan kegiatan patroli rutin yang dilakukan petugas Kepolisian dengan menggunakan mobil patroli dan menyalakan lampu rotator agar memberikan rasa aman atas kehadiran Polisi tengah masyarakat.

“Patroli langit biru digelar secara periodik dan mobile diseluruh wilayah hukum Polres Bojonegoro,” tambah Rizal.

Pihaknya juga menerima laporan dari masyarakat adanya balap liar yang dilakukan para pemuda yang sangat mengganggu aktivitas pengguna jalan lain serta menimbulkan kerawanan kecelakaan lalu lintas.

“Kita perintahkan petugas jaga untuk melakukan patroli malam di ruas jalan yang sering digunakan balap liar,” kata AKP Rizal Nugra Wijaya.

Kasat Lantas mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada selalu menjaga lingkungan guna menjaga Kamtibmas diwilayahnya masing-masing walaupun pihak Kepolisian sudah melakukan giat patroli langit biru.

“Jadilah Polisi Bagi Diri Sendiri, ” Imbau Kasat Lantas. (waf/humasresbojonegoro)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun