Mohon tunggu...
Veronica Ninditya B
Veronica Ninditya B Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Suka nyanyi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Lele, Konsumsi yang Diasumsi

4 Desember 2022   15:16 Diperbarui: 4 Desember 2022   15:21 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Berbicara tentang lele, pasti kalian sudah mengenalnya, kan? Ikan yang sering terpampang pada tenda pecel lele, warung makan, bahkan selalu jadi candaan siswa dan mahasiswa yang sudah putus asa dengan studinya. Asumsi masyarakat terhadap lele juga menambah popularitasnya, yaitu tentang lele yang memakan kotoran.

Pada peternakan lele modern ini, tentu sudah menggunakan pakan ikan yang bernutrisi dalam beternak lele. Karena kotoran tidak memiliki banyak nutrisi dan hanya membuat ikan lele tetap kecil.

Ikan lele mengandung protein dan nutrisi tinggi yang bermanfaat bagi kesehatan. Apalagi untuk anak-anak, lele bisa membantu untuk mencerdaskan otak. Hal ini karena lele mengandung asam lemak omega 6 yang terkenal baik untuk perkembangan otak.

Lele juga merupakan ikan budidaya yang sangat populer di Indonesia. Seperti yang kita tahu, lele bisa cepat beradaptasi dan memiliki masa tunggu panen yang relatif cepat. Hal ini membuat lele menjadi mata pencaharian yang digemari oleh masyarakat Indonesia dan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat Indonesia.

Lele memiliki banyak manfaat yang mampu menyejahterakan masyarakat Indonesia. Ikan ini adalah makanan yang enak, bernutrisi, dan murah. Maka jangan sampai asumsi membuat kita lupa akan manfaat ikan konsumsi ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun