Mohon tunggu...
Ayo Maju
Ayo Maju Mohon Tunggu... Teknisi - Ayo maju bersama

Ayo maju bersama!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Cara Mencari Uang Paling Efektif Dengan Hanya SMA

28 Mei 2010   07:59 Diperbarui: 26 Juni 2015   15:54 501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Cara mencari uang paling efektif jika ijazah anda hanya SMA.

Uang.. Uang adalah sebuah hal yang amat misterius. Hampir semua orang di strata manapun, dimana mana mencari uang.

Tahapan yang umum di Negeri Tercinta Indonesia adalah lulus sarjana (S1), kemudian setelahnya anda bisa mencari pekerjaan yang dapat mencukupi kebutuhan finansial hidup secara normal. Bagaimana jika anda adalah salah satu orang yang belum ataupun tidak ada kesempatan untuk meraih jenjang sarjana (S1). Bagaimana cara anda agar tetap dapat hidup dengan kekuatan finansial yang cukup??? Langsung saja, berikut jawaban versi saya. Jawaban ini berdasarkan pengalaman pribadi sosok yang sederhana. Jawaban ini merupakan jalan tanpa lubang yang saya anggap terbaik. Bayangkan sebuah kondisi dimana anda lulus SMA kemudian orang tua anda tidak mampu membiayai biaya kuliah anda. Lalu apa yang akan anda lakukan? Jawaban dari kebanyakan orang adalah "kerja untuk kuliah". Iya kan? Hmm.. jawaban ini secara teori mudah, namun praktiknya yang susah. Trik awal dari saya adalah silahkan ambil kerjaan dengan cara "ikut pengusaha yang sedang merintis" dan jangan berfikir tentang kuliah dahulu, namun fokuskan pikiran dan tenaga anda untuk membantu orang yang anda ikuti. Lakukan segalanya dengan penuh semangat, resapi apa yang leader katakan, dan yakini segala hal yang leader cita citakan. Terkadang, sebagai pengikut anda mungkin ragu, anda mungkin merasa tanpa masa depan yang jelas. Solusi dari permasalahan seperti ini adalah silahkan anda mengunjungi rekan anda (senasib), sharing cerita dan pengalaman akan membuka pikiran anda, mengobarkan semangat atas apa yang anda sedang jalani. Perasaan seperti itu biasanya ada ketika anda kurang bersyukur. Syukur bukanlah sekedar ucapan di mulut "alhamdulilah", namun juga rasa terimakasih & menganggap dirinya beruntung yang bersumber pada dalam hati. Dalam proses, bentuklah jiwa loyalitas dan kapabelitas diri. Buktikan bahwa anda adalah seorang yang setia dan berkemampuan. Jadikanlah diri anda seolah Superman untuk leader anda. Lakukanlah rutinitas dengan konsisten hingga leader anda dapat menuju ke jenjang yang lebih tinggi. Jenjang yang lebih tinggi dapat diartikan leader anda yang dahulu merintis sekarang telah dapat dikatakan maju. Maju secara sistem, maju secara management, maju secara finansial, dll. Pada saat maju, mungkin untuk perekrutan karyawan atau staf baru dibutuhkan tenaga S1 atau tenaga yang lebih dari sekedar SMA. Lha, disinilah titik balik dimana anda akan terangkat dengan sendirinya. Karena loyalitas anda terhadap leader, anda dapat ditempatkan dimana posisi anda berada diatas staf S1, padahal ijazah anda hanya SMA. Selain itu tentunya pendapatan (gaji) anda akan lebih dari mereka. Langkah kemudian jagalah selalu loyalitas dan kapabelitas hingga perusahaan leader anda menjadi perusahaan yang besar. Jika telah mulai ada banyak waktu luang, ambillah S1 untuk titel, karena kata bapak dan ibu saya S1 itu keren. Keren dalam artian lebih terpandang masyarakat. :) Ini adalah trik simpel mengenai jalan hidup. Semoga bermanfaat. Sumber : Al Rasyid, Pengelola UKM

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun