Mohon tunggu...
Universitas BSI
Universitas BSI Mohon Tunggu... Lainnya - Lembaga Pendidikan

Akun resmi Universitas Bina Sarana Informatika

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Tips dan Trik Amankan Data Gadget

21 September 2021   17:35 Diperbarui: 21 September 2021   17:38 136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: Universitas BSI

1.Aplikasi Pihak Ketiga:

Melakukan instalasi dari pihak ketiga merupakan kesalahan fatal yang sering dilakukan oleh pengguna ponsel dan tablet PC, lakukan instalasi hanya dari Toko aplikasi resmi, seperti 'App Store' untuk produk Apple dan 'Google Play' untuk perangkat Android.  
Jangan pernah melakukan instalasi dari pihak ketiga atau bukan dari Toko resmi, penjahat siber dapat membuat aplikasi palsu menggunakan metasploit di kali linux dan menjadikannya sebagai aplikasi untuk perangkat Android dengan ekstensi .apk.
Jika korbannya telah menginstal aplikasi yang dibuat oleh penjahat siber, maka melalui konsol yang digunakan oleh penjahat siber bisa menyaring semua data-data pada perangkat tersebut. Akhirnya, penjahat siber dapat masuk kedalam perangkat korbannya dan mendapatkan seluruh isi SMS, daftar kontak, mengirimkan SMS ke orang lain, capture menggunakan kamera perangkat, mengetahui lokasi korbannya, hingga mengakses kamera depan dan belakang perangkat korbannya.

2.Drive-by Downloads

Wasapada metode kejahatan siber 'Drive-by Downloads', yang terjadi ketika Anda melakukan unduhan aplikasi dari situs web yang tidak resmi, dari pengembang aplikasi tersebut. Penjahat siber dapat menyusupi adware, spyware ataupun bot kedalam aplikasi, lalu mempublish nya di situs web dengan harapan orang lain mengunduh dan menginstall aplikasi tersebut. Pastikan Anda hanya mengunduh aplikasi dari situs resmi, jangan mengunduh dan menginstal aplikasi jika diminta menginstal aplikasi lain terlebih dahulu, karena kemungkinan itu adalah aplikasi yang telah disiapkan oleh penjahat siber.

Tips untuk Melindungi Ponsel dan Tablet PC

Lakukan tips berikut ini untuk melindungi ponsel dan tabletPC dari serangan penjahat siber:

1.Instal dan Gunakan Aplikasi Keamanan Siber

Perangkat apapun yang terhubung ke internet harus memiliki software security. Security Suite yang baik pasti memiliki beragam fitur yang dapat melindungi perangkat dan data Anda dari risiko ancaman kejahatan siber yang mungkin tidak disadari oleh pengguna perangkat tersebut. Pilih aplikasi keamanan yang mempunyai reputasi baik, pernah mendapatkan penghargaan sebagai brand terbaik dan yang pasti harus memberikan perlindungan real-time terhadap malware yang datang tiba-tiba.

2.Selalu lakukan update aplikasi yang digunakan

Lakukan update secara berkala dan jangan pernah mengabaikan notifikasi update yang diberikan oleh mobile operating system atau aplikasi yang terinstall di ponsel dan tablet PC Anda.

3.Berhati-hati Melakukan Instalasi Aplikasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun