Mohon tunggu...
Novia Meril Bettri
Novia Meril Bettri Mohon Tunggu... Lainnya - 🌼

Pemula

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Setengah Bulan

11 Januari 2022   13:47 Diperbarui: 11 Januari 2022   13:51 234
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Langitku sedang padam
Aku tidak tahu, apakah langitmu berada pada sumbu yang sama ?
Beruntungnya, aku sedang memangku setengah bulan 
Memancarkan cahaya dan hanya memenuhi separuh ruangan
Remang, tapi aku senang
Karena bertemu bayanganku yang sendirian
Sungguh malang

Setengah bulan yang cahayanya menengah
Mungkin itu jugalah yang membuat kita berpisah
Betapa tidak bisanya kita membagi cahaya dalam dua wadah
Kau segera melenyapkan malam dengan kutukan sudah
Sedangkan aku masih menyembah agar cahaya setengah bulan bisa bertambah

Setengah bulan yang bersaksi
Aku kembali terdiam sepi
Pada kau yang pernah bercahaya  
Kini padam lenyap dan tiada

*11-Januari-2022*

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun